3 Risiko Gangguan Kesehatan Mental pada Ibu yang Baru Melahirkan

3 Risiko Gangguan Kesehatan Mental pada Ibu yang Baru Melahirkan

3 Risiko Gangguan Kesehatan Mental pada Ibu yang Baru Melahirkan-Pinterest -

Psikolog menekankan pentingnya penanganan serius dan dukungan keluarga bagi ibu yang mengalami depresi postpartum. Kondisi ini tidak boleh dianggap remeh, dan perlu penanganan yang tepat. 

Dukungan emosional dan bantuan praktis dari keluarga dan lingkungan sekitar dapat membantu ibu mengatasi perasaan terganggu dan tidak berharga, serta memperkuat ikatan emosional antara ibu dan anak.

3. Psikosis postpartum 

Psikosis postpartum merupakan tahap serius dari gangguan kesehatan mental. Kondisi ini umumnya muncul dalam tiga bulan pertama setelah melahirkan dan gejalanya sering kali mirip dengan baby blues dan depresi postpartum.

BACA JUGA:5 Jenis Tes Kesehatan Mental yang Dijamin Akurat 100 Persen

BACA JUGA:Mengenal Gangguan Mental Organik, Apa Saja Gejalanya dan Bagaimana Cara Penanganannya?

Psikosis postpartum memiliki gejala yang serupa dengan baby blues dan depresi postpartum. Namun, pada tahap ini, gejala tersebut dapat berkembang menjadi halusinasi yang membahayakan.

Psikosis postpartum merupakan kondisi yang sangat berbahaya. Ibu yang mengalami kondisi ini membutuhkan perawatan medis segera untuk menstabilkan suasana hatinya dan mencegah potensi bahaya.

Dalam kasus yang sangat parah, ibu yang mengalami Psikosis postpartum mungkin diperlukan rawat inap dan penggunaan obat antidepresan untuk membantu menstabilkan kondisi emosional. 

Psikosis postpartum merupakan risiko serius yang perlu diwaspadai oleh ibu yang baru melahirkan. Dukungan sosial dan perawatan medis yang tepat sangatlah penting untuk membantu ibu mengatasi kondisi ini. 

Dengan pemahaman yang lebih baik tentang risiko gangguan kesehatan mental pada ibu yang baru melahirkan, diharapkan dapat memberikan dukungan yang lebih baik kepada para ibu dalam menjalani peran baru sebagai seorang ibu. (wan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: