3 Kuliner Legendaris Dekat Alun-Alun Purwokerto, Wajib Dicicipi!

3 Kuliner Legendaris Dekat Alun-Alun Purwokerto, Wajib Dicicipi!

Suasana sekitar Alun-alun purwokerto -Dimas Prabowo/Radar Banyumas-radarbanyumas.disway.id

BACA JUGA:Sate Martawi, Kuliner Cilacap Menggoda Selera!

BACA JUGA:Brekecek Pathak Cilacap, Kuliner Menggugah Selera!

Dengan sejarah yang panjang, kuah yang gurih, pilihan menu yang luas, serta harga yang terjangkau, membuat pengalaman makan kamu di Purwokerto menjadi istimewa. 

Jadi, jika kamu ingin mencicipi soto ayam yang autentik dan merasakan sepotong sejarah kuliner Purwokerto, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Soto Ayam Jalan Bank yang legendaris ini. Lokasinya ada di Jln. RA Wiryaatmaja No. 14-15 Pesayangan, Kedungwuluh, Purwokerto, atau sekitar 600 meter dari alun-alun Purwokerto. 

Dari alun-alun Purwokerto, kamu bisa mengambil arah utara di Jln. Masjid menuju Jln. Kabupaten 120 meter. Kemudian belok kiri ke Jln. Pekih 200 meter, belok kanan ke Jln. Yosodarmo 240 meter, dan terkahir belok kiri ke Jln. RA Wiryaatmaja 60 meter. 

Untuk yang ingin makan langsung, Soto Ayam Jalan Bank ini buka dari jam 8 pagi sampai setengah 9 malam. Tapi tak perlu khawatir bagi yang belum sempat datang langsung, karena soto legendaris ini bisa dipesan secara online melalui Go Food, Grab Food, dan Shopee Food. 

3. Sate Kambing Muda Pak Yani

Rekomendasi kuliner legendaris dekat alun-alun Purwokerto yang terakhir ada Sate Kambing Muda Pak Yani. Tempat makan sate ini hanya berjarak sekitar 1 km dari alun-alun Purwokerto. 

BACA JUGA:Resep Lontong Balap, Kuliner Khas Surabaya yang Jualannya Sambil Lari

BACA JUGA:Kuliner Malam Purwokerto Lezat yang Menggugah Selera

Dengan sejarah yang panjang, Sate Kambing Muda Pak Yani memang sudah menjadi kuliner yang wajib dikunjungi ketika menapakkan kaki di Purwokerto. 

Salah satu keunikan dari sate ini adalah tidak menggunakan bumbu kacang seperti sate pada umumnya. Sate Kambing Muda Pak Yani disajikan dengan bumbu sederhana seperti kecap, perasan jeruk nipis, potongan tomat, dan bawang merah yang sukses membuat cita rasa yang gurih dan khas. 

Selain menyediakan menu sate, di warung Pak Yani juga menyediakan menu tongseng. Jadi bagi para pecinta kuliner kambing wajib sekali mengunjungi tempat yang satu ini. Lokasinya ada di Jln. Jenderal Sudirman, Purwokerto, tepatnya ada di Ruko PJKA Blok A No. 17. Bagi yang belum sempat datang langsung, kamu juga bisa memesan secara online melalui Go Food, Grab Food, dan Shopee Food. 

Alun-alun Purwokerto bukan hanya menjadi ikon kota, tetapi jadi surganya para pecinta kuliner. Semoga 3 kuliner legendaris dekat alun-alun Purwokerto tersebut bisa menjadi rekomendasi bagi kamu, sehingga tak perlu khawatir kelaparan saat di sana. Selamat mencoba! (amp/*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: