Pembangunan MPP Purbalingga Setelah Putus Kontrak, Tunggu Pemenang Kedua Ditunjuk

Pembangunan MPP Purbalingga Setelah Putus Kontrak, Tunggu Pemenang Kedua Ditunjuk

Bupati Purbalingga saat meninjau pembagunan MPP Purbalingga sebelum dinyatakan putus kontrak.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Pekerjaan lanjutan Mal Pelayanan Publik (MPP) PURBALINGGA, masih belum jelas.

Sebab, pemenang kedua yang akan melanjutkan pekerjaan belum ditunjuk 

Kepala  Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Purbalingga Cahyo Rudianto mengatakan, saat ini pihaknya masih dalam tahap persiapan menunjuk pemenang kedua. 

BACA JUGA:Wisata Serayu, Kolam Labuh Kapal Dermaga Tambaknegara Akan Dipasang Sheet Pile

BACA JUGA:Renovasi, Pedagang Pasar Wage Purwokerto Akan Didata Ulang

"Butuh waktu dua hingga tiga pekan untuk mendapatkan pemenang kedua yang akan mengerjakan," katanya kepada Radarmas, Rabu, 16 November 2022.

Dia menambahkan, pekerjaan lanjutan pembangunan MPP akan dilaksanakan setelah ada pemenang kedua yang ditunjuk, untuk melanjutkan pembangunan. 

Meski belum ada pemenang kedua, dia tetap optimis pembangunan MPP akan selesai tepat waktu.

BACA JUGA:TPST Sumpiuh Kesulitan Cari Pelaku Pembuang Sampah

BACA JUGA:Pembangunan Pasar Rakyat Wage Purwokerto Masih Proses Pembuatan DED, Ini Konsepnya

Jadi rencana operasional MPP ada Januari 2023 mendatang, bisa terlaksana.

Dia menjelaskan, pekerjaan yang tersisa dalam pembangunan MPP tinggaln19,4 persen.

"Waktunya masih cukup, karena pekerjaan yang dilakukan tinggal sedikit," ujarnya.

BACA JUGA:Kecelakaan di Jalan Lingkar Ajibarang, Truk VS Motor

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: