Penerbangan Komersil Belum Dibuka, Bandara JBS Kembali Disorot

Penerbangan Komersil Belum Dibuka, Bandara JBS Kembali Disorot

DISOROT: Bandara JBS Purbalingga saat masih beroperasi 2023 lalu.-Dok Amarullah Nurcahyo/Radarmas-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Paska menjadi feeder penerbangan ibadah umrah 2023 silam,  Bandara Jenderal Besar Soedirman (JBS) di area Lanud Wirasaba, Bukateja, PURBALINGGA, belum membuka kembali penerbangan komersil.

Kondisi itu disorot saat rapat Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) tahun 2025 - 2045. Harapannya, operasionalisasi bandara JBS kembali membuka penerbangan komersil.

"Dengan adanya IKN kami berharap 20 tahun ke depan Jawa Tengah Selatan kalau mau ke IKN cukup lewat bandara JBS. Tapi banyak hal yang harus dilakukan salah satunya memperpanjang Runway Bandara," tutur Sekda Purbalingga, Herni Sulasti, kemarin.

Saat ini panjang runway masih sepanjang 1.600 meter. Jika harus dibuka untuk pesawat besar, maka harus ditambah hingga total sepanjang 2.500 meter.

BACA JUGA:Pohon Tumbang Tutup Akses Jalan Dua Penghubung, Jaringan Listrik dan Internet Padam

BACA JUGA:Pansus III Revisi Poin Raperda Tata Cara Pencalonan, Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Asisten 2 Sekda Purbalingga, Mukodam mengungkapkan, saat ini belum ada kabar dari PT Angkasa Pura. Informasi terakhir kondisi di Bandara juga belum ada kabar resmi dari PT Angkasa Pura.

Sebelumnya, saat keberangkatan perdana umrah Agustus 2023 lalu, sebanyak 48 jemaah umrah melalui Bandara JBS sampai di Bandara Halim Perdanakusuma. Kemudian berlanjut penerbangan ke Jeddah.

Sedangkan pihak Bandara JBS tetap membuka penerbangan pesawat carteran atau pesanan. (amr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: