Menjelajahi 5 Opsi Kuliner Malam Purwokerto yang Memikat, Wajib Dikunjungi!

 Menjelajahi 5 Opsi Kuliner Malam Purwokerto yang Memikat, Wajib Dikunjungi!

Angkringan Om Anto sebagai Opsi Kuliner Malam Purwokerto yang Memikat-Instagram @karinadanlidahnya-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Jika kamu sedang berlibur di Purwokerto, jangan lewatkan kesempatan untuk mengejar kuliner malam Purwokerto yang lezat dan membuatmu ketagihan di sini.

Merujuk berbagai sumber, Purwokerto adalah salah satu kota yang sedang berkembang di bagian barat daya Provinsi Jawa Tengah. Seiring berjalannya waktu, kota ini terus mengalami perkembangan yang signifikan. Hampir semua fasilitas publik dapat ditemukan di sini, mulai dari lembaga pendidikan, pusat perbelanjaan, pusat perkantoran, pelayanan kesehatan, restoran, wisata kuliner, hingga tempat rekreasi keluarga.

Tidak mengherankan bahwa Purwokerto semakin menjadi tujuan populer bagi wisatawan di Jawa Tengah. Selain menawarkan rekreasi, kota ini juga menjadi surga bagi pencinta kuliner, terutama saat malam tiba.

Mari kita eksplorasi bersama beberapa kuliner malam Purwokerto yang lezat dan bisa membuatmu ketagihan melalui ulasan berikut.

BACA JUGA:3 Kuliner Legendaris Dekat Alun-Alun Purwokerto, Wajib Dicicipi!

BACA JUGA:Rekomendasi Kuliner Murah di Purwokerto dengan Rasa Enak, Cocok di Kantong Mahasiswa

1. Gudeg Bu Anik

Di urutan pertama, kuliner malam Purwokerto yang menarik adalah Gudeg Bu Anik Pasar Wage. Berbeda dengan gudeg khas Jogja, gudeg khas Banyumas ini terdiri dari gudeg nangka yang disajikan dengan telur ayam, suwiran ayam, krecek sapi, dan kuah areh yang melimpah. 

Rasanya tidak terlalu manis dan lebih condong ke rasa gurih. Ketika mecoba gudeg ini, dijamin membuatmu ketagihan dan ingin mencicipinya lagi.

Gudeg Bu Anik ini berlokasi di Jl. Brigjen. Katamso No.135, Cigrobak, Purwokerto Lor, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. 

Dengan jam buka di hari Minggu, Rabu, Kamis yaitu 17.00-24.00 WIB, sedangkan di hari Sabtu, Senin, Selasa, Kamis buka 24 jam.

BACA JUGA:Kuliner Malam Purwokerto Lezat yang Menggugah Selera

BACA JUGA:Empal Kupat Bu Marsih, Kuliner Legendaris Purwokerto sejak 1970

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: