Warga Panik, Seekor Sapi Hendak Disembelih Malah Terlepas dan Rusak Rumah Warga, Damkar Turun Tangan

Warga Panik, Seekor Sapi Hendak Disembelih Malah Terlepas dan Rusak Rumah Warga, Damkar Turun Tangan

Proses evakuasi sapi yang terlepas ikatannya hingga merusak pagar asbes milik warga, Kamis 29 Juni 2023-UPT Damkar Cilacap untuk Radarmas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Setiap tahun pasti ada cerita unik di balik pelaksaan penyembelihan hewan kurban. Seperti yang dialami di Jalan Gatot Soebroto, wilayah Kelurahan Sidanegara, Kecamatan Cilacap Tengah, Kamis (29/6)

Di mana seekor sapi yang hendak disembelih untuk kurban terlepas hingga membuat panitia dan warga panik. Karena kewalahan pihak panitia menghubungi Pos Damkar untuk meminta bantuan penanganan.

Kepala UPT Damkar Cilacap, Supriyadi mengatakan, pihaknya mendapat laporan adanya sapi yang terlepas dari panitia kurban Musola Miftahul Jannah. Kemudian ditindaklanjuti dengan mengirimkan 5 orang personil yang sedang bertugas piket.

BACA JUGA:Dinpertan Kabupaten Purbalingga Masih Menemukan Cacing Hati di Beberapa Hewan Kurban

"Tali kekang sapi terlepas,sehingga lari masuk ke garasi rumah warga, karena ukuran sapi yang cukup besar, panita minta bantuan kita," Katanya pada Radarmas, kamis (29/6).

Setelah dilakukan observasi, sapi sudah dalam kondisi terjepit dalam garasi rumah warga, kemudian segera dilakukan penanganan dengan cara dijerat pada bagian leher oleh petugas.

"Tapi tidak mudah, setelah berhasil dijerat sapi berlari menuju sela-sela rumah warga hingga merusak pagar asbes," lanjut Supriyadi.

BACA JUGA:Dinkannak Banyumas Terjunkan 54 Petugas Untuk Pemeriksaan Hewan Kurban

Sapi berhasil dijinakkan kurang lebih hampir satu jam. Kemudian sapi diserahkan kepada panitia untuk dilakukan penyembelihan.

Sebagai SOP tetap, setelah giat penyelamatan sapi, dilanjutkan dengan sosialisasi Aplikasi Satkartaru SIAP dan membagikan nomor Pos Damkar.

"Setelah operasi penangkapan selesai, kita sosialisasikan aplikasi Satkartaru SIAP sekaligus cara pengoprasiannya dan kita bagikan nomor Pos Damkar," pungkasnya.

BACA JUGA:Rukun, Umat Non Muslim Amankan Salat Id dan Bantu Potong Hewan Kurban

Sementara itu, Ketua panitia kurban Musola Miftahul Jannah, Eko M mengatakan, sapi tersebut baru datang pada pagi hari di hari yang sama. Kemungkinan setres karena baru mengalami perjalanan.

"Sapi itu baru datang pagi tadi, kemungkinan setres karena menempuh perjalanan, tapi Alhamdullilah tidak ada korban luka akibat kejadian ini," tuturnya. (jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: