Baru Diresmikan Presiden, "Bokong" Semar Jembatan Margasana Jatilawang Ambrol Akibat Hujan

Baru Diresmikan Presiden,

Kondisi bokong semar Jembatan Margasana yang ambrol akibat hujan, Sabtu (6/1/2024). -SUHO UNTUK RADARMAS-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Bokong Semar atau pasangan batu pelindung Jembatan Margasana Kecamatan Jatilawang Kabupaten BANYUMAS ambrol, Sabtu (6/1/2024). 

Bokong semar pada sisi Jembatan yang berada di Desa Adisara tersebut ambrol karena disebabkan oleh hujan yang terjadi beberapa har ini. 

Ambrolnya bokong semar Jembatan Margasana pertama kali diketahui Radarmas dari informasi yang dibagikan oleh pegiat seni dan sukarelawan penanggulangan bencana, Suho di grup WA. 

BACA JUGA:Tanggap Bencana Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, BRI Distribusikan Bantuan Bagi Korban Terdampak

Saat dikonfirmasi, Suho mengatakan, bagian bangunan jembatan tersebut ambruk karena disebabkan hujan. 

"Kondisinya karena cuaca hujan," katanya. 

Namun meski diguyur hujan, menurutnya, seharusnya bokong semar jembatan tersebut tidak mudah ambrol. 

BACA JUGA:Sejarah 12 Tahun, Persibangga Masuk ke Final Liga 3 Jawa Tengah

"Tetapi yang menjadi pertanyaannya kan, pertanyaan kita kok sebegitu nya proyek nasional dengan menggunakan anggaran tidak sedikit. Hanya karena diguyur hujan yang tidak sebegitu ekstrem, ada apa ini," tanyanya. 

Terpisah, Pelaksana proyek KBPU Pembangunan/ Penggantian Jembatan Margasana dalam hal ini Construction Manager PT Baja Titian Utama, Fathoni  mengatakan, telah melakukan penanganan terkait kejadian itu. 

"Langsung kita tangani, sekarang (Sabtu kemarin, red). itu namanya bokong semar, buat protection bukan struktur," katanya saat dihubungi. 

BACA JUGA:Deretan Bioskop di Purwokerto dan Sekitarnya yang Bisa Jadi Pilihan Tempat Untuk Menonton Film

Menurutnya, ambrolnya bokong semar tersebut, juga tidak berbahaya dan mengganggu pengguna jembatan.

"Gak mengganggu, karena itu kayak aksesoris saja. Kami juga langsung, hari ini jadi paling lambat besok," pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: