Dindik Banyumas Bakal Data Panti Asuhan Resmi untuk Program Kartu Banyumas Pintar

Dindik Banyumas Bakal Data Panti Asuhan Resmi untuk Program Kartu Banyumas Pintar

JFT Widya Prada Purnomo Hesti-AAM JUNI/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID  - Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, bakal melakukan pendataan terkait panti asuhan resmi yang sudah berizin. Hal itu, sebagai dasar untuk pemberian bantuan Kartu Banyumas Pintar (KBP) untuk anak-anak panti asuhan.

"Tahun ini kita akan jaring anak-anak yang ada di panti asuhan. Karena informasi dari panti asuhan terlambat, tapi belum bisa kita masukkan semua," kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Joko Wiyono melalui JFT Widya Prada Purnomo Hesti.

Ia menambahkan, KBP untuk anak-anak panti asuhan sendiri merupakan gagasan dari Bupati Banyumas Achmad Husein. Tujuannya adalah membantu bagi anak-anak yang membutuhkan.

"Mereka butuh perhatian karena tidak punya orang tua. Nominal bantuan KBP semua sama Rp 800 ribu," ujarnya.

BACA JUGA:Kartu Banyumas Pintar, Anak Panti Asuhan Bakal Terima Rp 800 Per Tahun

BACA JUGA:Kartu Banyumas Pintar Jenjang SMP Masih Tunggu Data Dari Dinsos

Salah satu syarat penerima KBP anak panti asuhan adalah, panti asuhan tersebut resmi. Dan sudah mengantongi izin dari dinas sosial.

"Kalau tahun depan akan kita upayakan maksimal," ujarnya.

Terkait usulan penerima KBP tahun depan, akan mulai dibahas lebih lanjut di bulan Oktober sampai November. Pihaknya berharap baik secara kuota dan nominal KBP bisa bertambah.

"Harapan saya bisa lebih banyak lagi yang dibantu," paparnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: