Mantap, Sukses Terapkan Kurikulum Merdeka, Kab Cilacap raih Penghargaan Anugerah Merdeka Belajar

Mantap, Sukses Terapkan Kurikulum Merdeka, Kab Cilacap raih Penghargaan Anugerah Merdeka Belajar

Foto bersama, Pj Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar berfoto sembari tunjukkan piala bersama Menteri Pendidikan Nadiem Makariem, Senin 29 Mei 2023.-JULIUS/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sukses terapkan kurikulum merdeka, Kabupaten Cilacap melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan diganjar penghargaan Anugerah Merdeka Belajar oleh Kementrian pendidikan. Pengahrgaan tersebut diberikan langsung oleh Menteri Pendidikan kepada PJ Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, Senin 29 Mei 2023 di Yogyakarta.

Menurut Kepala Dinas P dan K Kabupaten Cilacap Sadmoko Danardono yang turut hadir mendampingi PJ Bupati  mengatakan, penghargaan itu tidak terlepas dari usaha para guru yang sudah mengimplementasikan kurikulum merdeka.

"Kita terima penghargaan dari Mas Menteri Nadiem Makariem, atas penerapan kurikulum merdeka, bukan hal mudah tentunya tapi berkat jerih payah para guru hal itu dapat kita lakukan," terangnya, Selasa 30 Mei 2023.

Sementara itu kepada Radarmas, PJ Bupati mengatakan atas pencapaian tersebut ia mengapresiasi peran para guru yang telah bersedia meningkatkan kompetensi mereka sehingga mampu meningkatkan kompetensi masing - masing untuk penerapan kurikulum merdeka.

"Di Kabupaten Cilacap ada sekitar 16.000 guru yang secara minat pribadi meningkatkan kompetensi mereka sehingga mampu mengguankan platform Merdeka belajar, jadi kita apresiasi kepada mereka," tegasnya.

Selain itu, dalam kurikulum merdeka, para guru dituntut untuk mengembangkan potensi serta kreatifitas dalam pengajaran serta diberikan kebebasan berimprovisasi sehingga akan memberikan pengalaman belajar yang menarik serta bermakna bagi peserta didik.

"Saya ucapkan terimakasih kepada jajaran Dinas P dan K Kabupaten Cilacap yang telah membangun kesadaran serta kemauan sehingga mereka mampu menerapkan kurikulum merdeka,"pungkas Yunita.

Dalam kesempatan itu, Kementrian Pendidikan juga memberikan penghargaan yang sama kepada Kabupaten Dumai, Kabupaten Indragiri Hulu, Kabupaten Adm. Kepulauan Seribu dan Kabupaten Mojokerto.(jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: