Soal Aksi Massa di Desa Cilongok, Pemkab Akan Buat Tim Jika Sudah Ada Permintaan Resmi
Perwakilan massa pendemo berkonsultasi dengan Camat Cilongok (kanan) di ruang pelayanan administrasi terpadu Desa Cilongok (30/9/2022). Dari konsultasi tersebut, diambil keputusan, warga Cilongok akan melakukan jalur hukum untuk menurunkan Kadesnya.-Foto Dimas Prabowo / Radar Banyumas -
PURWOKERTO - Pemkab Banyumas akan memanggil masyarakat yang terlibat dalam aksi massa di Desa Cilongok, Selasa (4/10).
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Banyumas Purwadi Santoso mengatakan forum yang akan dibuka besok itu, agar ada masukan dari masyarakat Desa Cilongok terkait apa yang dikehendaki.
"Jadi kalau meminta agar mundur, maka harus tertulis," kata dia.
BACA JUGA:Aksi Bar-Bar Geng Motor Bawa Sajam dari Cilacap di Banyumas, Ini Sejumlah Fasilitas Yang Rusak
Jika sudah ada permintaan secara formal, kata dia, maka Pemkab Banyumas akan membuat tim untuk turun ke lapangan agar bisa memeriksa terkait tuduhan yang ditujukan kepada Kades Cilongok.
BACA JUGA:Pemkab Besok Panggil Aliansi Masa Desa Cilongok
Namun, terkait memungkinkan diturunkan, dia katakan harus melihat kesalahannya.
"Lihat kesalahannya mundur atau bukan, kalau bukan ya sanksi lain. Tim turun melakukan verifikasi penelitian di lapangan. Sanksi lain, akan dilihat lebih lanjut peraturannya. Karena memang jabatan kades ini, adalah pilihan langsung. Artinya kalau memundurkan, harus memenuhi syarat," tandasnya. (mhd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: