September, Pembangunan Ruang Kelas Baru MIN 1 Banyumas Ditarget Selesai

September, Pembangunan Ruang Kelas Baru MIN 1 Banyumas Ditarget Selesai

KEBUT: Progres pembangunan gedung untuk enam RKB MIN 1 Banyumas mencapai 35 persen di awal Juli.-YUDHA IMAN PRIMADI/RADAR BANYUMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kurang lebih tiga bulan ke depan, atau akhir September 2023 mendatang, pembangunan enam ruang kelas baru (RKB) MIN 1 Banyumas selesai. Seperti diketahui, pembangunan yang dimulai pada Mei 2023 lalu tersebut dibiayai dengan skema Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

Pantauan Radar Banyumas, Senin (3/7/2023), pembangunan gedung yang diperuntukkan untuk enam ruang kelas baru MIN 1 Banyumas sudah mulai berproses untuk pengecoran kolom di lantai dua. Berada persis di sebelah masjid madrasah, pembangunannya dikebut meski melewati libur panjang Idul Adha.

Kepala MIN 1 Banyumas, H Saridin, SAg MPdI mengatakan untuk enam ruang kelas baru yang dibiayai dengan skema SBSN tahun ini belum selesai saat dimulainya tahun ajaran baru pada 17 Juli mendatang. Sesuai kontrak, waktu pembanguan baru selesai bulan September.

BACA JUGA:Daftar Ulang Kelas Jauh SMA Negeri 1 Ajibarang di Cilongok Cuma Dua Hari

"Ajaran baru tahun ini belum bisa dipakai. Tahun depan siap," katanya.

Saridin menjelaskan dengan tambahan enam RKB tahun ini, MIN 1 Banyumas bukan berarti menjadi berlebih kelas. Sebaliknya justru kebutuhan ruang kelas meningkat seiring dengan semakin tingginya animo masyarakat yang berkeinginan menyekolahkan anaknya di madrasah. Yang terjadi ruang kelas justru bisa kurang. 

"Bisa kurang jika tidak dipersiapkan. Setelah kami mulai menerima lima kelas untuk siswa baru maka kebutuhan kelas untuk kelas dua sampai enam harus diperhitungkan," terangnya.

BACA JUGA:Dindik Banyumas Fokus Motivasi Anak Tidak Sekolah di Empat Kecamatan

Disinggung terkait pekerjaan pembangunan RKB, dirinya mengapresiasi pelaksana yang dinilainya sangat detail pada setiap proses pembangunan. Beberapa hal yang tidak dia dijumpai dalam pembangunan-pembanguan RKB madrasah, dapat ditemuinya dalam pembangunan RKB di MIN 1 Banyumas.

"Progresnya awal bulan ini informasinya bisa sampai 35 persen. Setelah 35 persen progres, pembayaran cair. Dibuat kecil-kecil mungkin agar tidak menumpuk," pungkas Ketua Kelompok Kerja Madrasah (KKM) MI Kabupaten Banyumas itu. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: