Soal Pembangunan SMA N Cilongok, Dinas Pendidikan Provinsi Masih Tunggu Proses Hibah

Soal Pembangunan SMA N Cilongok, Dinas Pendidikan Provinsi Masih Tunggu Proses Hibah

Kepala Seksi SMA dan SLB Cabang Dinas Pendidikan Wilayah X Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Dwi Sucipto.-AAM JUNI RESTINO/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kepala Seksi SMA dan SLB Cabang Dinas Pendidikan Wilayah X Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Dwi Sucipto menyampaikan, untuk proses pembangunan SMA N Cilongok masih menunggu proses tukar guling dan hibah selesai dilaksanakan. Dua proses tersebut, menurutnya merupakan kewenangan Pemkab Banyumas.

"Saat ini bola masih di kabupaten. Kita belum pegang apa-apa," kata dia.

Untuk itu ia meminta, agar Pemkab Banyumas segera merampungkan proses tukar guling tanah dan juga hibah. Setelah dua proses tersebut selesai, maka pemerintah provinsi Jawa Tengah baru bisa melangkah.

BACA JUGA:Pembangunan SMA Negeri Cilongok Dianggarkan di APBD Perubahan Provinsi

"Kecuali jika tukar guling sudah selesai, dan hibah sudah selesai bisa dari provinsi tancap gas," ujarnya.

Lanjut, dikarenakan proses hibah belum dilaksanakan maka pihaknya belum bisa memastikan besaran kebutuhan anggaran yang diperlukan.

"Kalau hibah sudah selesai, baru kita buat perencanaan terkait pentahapan dan juga penentuan besaran anggaran," paparnya.

Lebih jauh, jika hibah sudah dilakukan menurutnya ada kemungkinan proses pembangunan bisa dipercepat.

"Kalau belum hibah, kita belum bisa melangkah," pungkasnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: