PPDB Diklaim Tak Ada Permasalahan, Sekolah Dilarang Tambah Rombel

PPDB Diklaim Tak Ada Permasalahan, Sekolah Dilarang Tambah Rombel

PPDB hari pertama yang dilaksanakan di SMP N 1 Purbalingga. (ADITYA/RADARMAS)--

"Jumlah rombel sudah dihitung. Jumlah siswa SD yang ada menyesuaikan kapasitas SMP. Serta, jumlah siswa MI yang masuk ke SMP dan sebagainya,” tegasnya.

 

Dia menambahkan, dalam PPDB online tingkat SMP ada 45 sekolah yang mengikuti. Sisanya melaksanakan PPDB secara offline.

 

Berdasarkan pantauan Radarmas di SMPN 1 Purbalingga, PPDB online juga berjalan lancar. Calon siswa tidak mengalami kendala saat melakukan pendaftaran online, maupun verifikasi berkas pendaftaran.

 

BACA JUGA:Tuntut Uang Tabungan Dikembalikan, Nasabah Koperasi Gelar Aksi Damai di Kantor Kecamatan Bojongsari

 

"Berjalan lancar dan tak ada kendala. Tidak ada permasalahan jaringan atau website yang mengganggu proses PPDB online di SMPN 1," kata salah satu panitia PPDB SMPN 1 Purbalingga Yohana.

 

Dalam PPDB kali ini, kuota siswa di SMPN 1 Purbalingga adalah sebanyak 288 siswa, dengan jumlah rombel sembilan kelas.

 

Kuota siswa zonasi adalah sebanyak 50 persen atau 144 siswa. Kuota siswa afirmasi sebanyak 15 persen atau 44 siswa.

 

Sementara untuk kuota siswa berprestasi sebanyak 30 persen atau 86 siswa. Serta, kuota siswa mutasi atau mengikuti kerja orang tua sebanyak lima persen atau 14 siswa. (tya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: