Lima Park And Ride Ditarget Siap Tahun Ini

Lima Park And Ride Ditarget Siap Tahun Ini

Penumpang bus Trans Banyumas menaiki bus dari tempat pemberhentian bus alun-alun Purwokerto (3/5/2023)-Foto Dimas Prabowo / Radar Banyumas -

PURWOKERTO  - Kepala Pengelola PT. Banyumas Raya Transportasi Ipoeng Martha Marsikun, menyambut baik rencana Dinas Perhubungan dalam menyediakan fasilitas park and ride. 

"Ini bagus. Karena kita terbatas tempat berhentinya," kata dia. 

Ipoeng menuturkan, meski menyambut baik ia menekankan agar faktor kemananan bisa benar-benar terjamin di fasilitas park and ride. Menurutnya, faktor keamanan menjadi wajib hukumnya jika mau ada fasilitas tersebut. 

"Paling tidak ada fasilitas parkir inap, harus ada yang mengelola dan menjaga karena kendaraan itu aset agar aman," terangnya. 

Ia mengakui, salah satu cara untuk bisa menaikkan load factor adalah dengan park and ride. Ia menyampaikan, sebenarnya sudah ada fasilitas park and ride hanya saja belum di kelola dengan baik. 

"Pasar Pon sudah ada masyarakat yang bikin sendiri. Notog ada tapi belum di manage dengan baik," paparnya. 

Tahun ini pihaknya mentargetkan paling tidak ada lima titik park and ride di sepanjang rute Trans Banyumas. Lima lokasi itu ia jelaskan, sudah siap hanya tinggal mematangkan persiapannnya saja. 

"Bulan ini akan rilis sekitar lima lokasi meliputi Terminal Ajibarang naik koridor 1, Losari sebelum puskesmas Cilongok, Terminal Pasar Pon juga mau dirapihkan, Simpul Terminal Karanglo, Notog," ujarnya. 

Bahkan dari lima lokasi park and ride itu, ada yang bekerjasama dengan pemerintah desa setempat seperti yang ada di Cilongok dan Karanglo pemerintah desa menyediakan rest area. 

"Selain dengan park and ride juga harus dibarengi dengan aturan oleh pemda agar anak anak sekolah yang belum punya SIM naiknya Trans Banyumas. ASN, guru yang rumahnya dekat juga bisa naik Trans Banyumas pada hari tertentu misalnya setiap satu minggu ada satu hari diwajibkan naik Trans Banyumas," pungkasnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: