Hikmat dan Haru Warnai Sholat Id Penganut Aboge

Hikmat dan Haru Warnai Sholat Id Penganut Aboge

Penganut Aboge di Desa Banjarpanepen mengikuti salat Idul Fitri, Minggu (23/4) di musala. Prosesi berlangsung hikmad dan haru.-Fijri Rahmawati/Radarmas-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Penganut Islam Alif Rebo Wage (Aboge) di Desa Banjarpanepen, Kecamatan Sumpiuh baru melakukan Sholat Idul Fitri (Sholat Id) pada Minggu (23/4) di musala setempat.

Selang satu hari dari tanggal yang ditetapkan oleh pemerintah, Sabtu (22/4).

Sesepuh Aboge Banjarpanepen, Karto Miarso (71) menyampaikan, pada tahun 2023 ini bertepatan dengan tahun Ehe atau He.

BACA JUGA:Jemaah Islam Aboge di Desa Onje Baru Gelar Salat Id Hari Ini

Berdasarkan perhitungan kalender yang sudah diyakini secara turun temurun, maka 1 Syawal jatuh pada Minggu Wage.

"Bulan puasa menurut hitungan Aboge, umurnya 30 hari semua, tidak ada 29 hari. Sehingga, Aboge tidak menantikan hilal dan lainnya, yang penting sudah jatuh hari maka 1 Syawal," papar Karto.

Pantauan Radarmas di musala, Sholat Id berlangsung hikmat dan haru.

BACA JUGA:Ganjar Pranowo Gelar Silaturahmi di Purbalingga, Dihadiri Ribuan Warga dan Bupati

Usai khotbah, jamaah melakukan halal bi halal, saling bersalaman dan meminta maaf satu sama lain.

Sebagian jamaah perempuan tidak mampu menahan air matanya.

Tangis mereka tumpah.

Terharu bermaafan dan bisa kembali bertemu dengan hari raya Idul Fitri.

BACA JUGA:Miliki Masalah Keluarga, Perempuan Muda Nekat Terjun dari Jembatan Sungai Klawing

Setelah itu, penganut Aboge laki-laki melanjutkan selamatan kepungan ambeng di kediaman sesepuh. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: