Terkait Dugaan Pelecehan Seksual Yang Dilalukan Oleh Pengurus BEM FEB Unsoed, Begini Kata Satgas PPKS Unsoed
Satgas PKKS Unsoed Tri Wuryaningsih -Foto Facebook Tri Wuryaningsih -
PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID- Menanggapi isu kasus dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oleh salah satu Pengurus BEM FEB Unsoed 2023.
Ketua Satuan Tugas (Satgas) Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) Unsoed, Tri Wuryaningsih mengatakan, terlebih dahulu akan mengumpulkan keterangan dan bukti-bukti.
"Laporan baru kami terima kemarin, kami pelajari kasusnya dulu. Kami butuh waktu dan tidak mau gegabah karena ini menyangkut nasib orang," ungkapnya.
Satgas PPKS Unsoed juga akan meminta keterangan dari kedua belah pihak, baik dari korban maupun terduga pelaku.
"Pertama, harus mendengarkan kesaksikan korban. Selanjutnya assessment kebutuhan korban, trauma atau tidak. Kalau trauma, penanganan traumanya dulu, baru memanggil terduga pelaku," sambungnya.
Selain keterangan dari korban dan terduga pelaku, Ia juga akan mendengarkan keterangan para saksi dan mengumpulkan bukti-bukti adanya dugaan kasus itu.
Adapun, jika terduga pelaku terbukti melakukan pelecehan, menurutnya, pihak kampus akan memberikan sanksi yang tegas.
"Perlu kita dalami semua, setelah cukup bukti kami buat rekomendasi sanksi kepada rektor. Sanski mengikuti tingkatan ringan, sedang, dan berat. Kalau pelanggaran berat akakan diberhentikan," pungkasnya.(win)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: