Jam Pelayanan Dinpendukcapil Purbalingga Dikeluhkan, Jam 11 Tutup Jam 2 Siang Tutup Lagi
Pintu utama gedung pelayanan Dinpendukcapil Purbalingga ditutup sekira pukul 11.00, Selasa (6/9) kemarin. Beberapa warga yang hendak melakukan pelayanan terpaksa menunggu sampai jam pelayanan dibuka lagi pada pukul 13.00.-AMARULLAH/RADARMAS-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Pemohon administrasi kependudukan mengeluhkan jam pelayanan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dinpendukcapil) Kabupaten PURBALINGGA.
Pasalnya, sejak jam 11.00 WIB, pintu utama gedung pelayanan sudah ditutup, bahkan dikunci.
Dan pelayanan kembali dibuka pada pukul 13.00.
Hal tersebut membuat beberapa pemohon layanan kependudukan yang sudah datang kecewa.
Mereka harus menunggu sekitar dua jam, sampai pelayanan dibuka kembali.
Salah satu pemohon asal Bojongsari, Maulana mengaku bingung dengan jam pelayanan tersebut.
Dia terpaksa datang ke Dinpendukcapil siang karena ada beberapa urusan pekerjaan yang harus diselesaikan terlebih dahulu.
"Sempatnya ya siang. Eh tapi ternyata tutup isoma," keluhnya yang hendak mencetak ulang KTP Elektronik, Selasa (6/9).
Hal serupa disampaikan Aulia, warga Desa Bantarbarang yang hendak membuat Kartu Identitas Anak (KIA) bersama rekannya.
BACA JUGA: Driver Ojek Online di Banyumas Gelar Aksi Tolak Kenaikkan Harga BBM
"Kalau pulang dulu ya jauh, jadi terpaksa nunggu sampai dibuka lagi (pelayanan)," jelasnya.
"Yang kesini kan banyak setiap hari, kalau jam pelayanannya sedikit, takutnya tidak terkover semua. Apalagi sekarang lima hari kerja," imbuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: