Keren! Onde-Onde Maos Cilacap Dikirim ke Hongkong

Keren! Onde-Onde Maos Cilacap Dikirim ke Hongkong

Anggota BUMDes Mernek membuat onde-onde untuk dipasarkan -BUMDes MRENEK UNTUK RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kue tradisional onde-onde buatan BUMDes Desa Mernek, Maos tembus pasar internasional.

Produk makanan ringan yang sudah dikemas ini, bahkan dikirim ke Hongkong. 

Tusiyah, salah satu pengelola BUMDes Mernek mengatakan, produk olahannya sudah dimulai sejak tahun 2019.

BACA JUGA:Pompa Air Mancur Alun-Alun Purwokerto Rusak, Pengaruh Faktor Usia

Tidak hanya dipasarkan di Cilacap, namun onde-onde tersebut sudah dipasarkan di beberapa kabupaten lain hingga Hongkong. 

"Disini kan banyak TKW yang di Hongkong, awalnya hanya membawa beberapa namun saat ini jadi terkenal dan rutin mengirimkan kesana," ujarnya.

Meski sempat macet saat pandemi. Namun memasuki awal tahun 2022 ini, pesanan dari berbagai kota terus mengalir.

BACA JUGA:Kawasan Jalan Bung Karno Steril PKL Satpol Bakal Patroli PKL Rutin

Iapun terus memperluas jangkangan pemasaran.

"Sehari biasanya membuat 6 kilogram sampao 8 kilogram. Bahkan kalau banyak pesanan ramai, kita membuat sampai 20 kilogram," katanya. 

BACA JUGA:Mrebet Purbalingga Butuh 4 Tahun Jadi Wilayah ODF, Ini Penjelasannya

Menurutnya, produk onde-onde tersebut, sudah mendapatkan sertifikat izin Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT) dari Bupati Cilacap melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: