Sarana Jalan Menuju Objek Wisata Telaga Merdada Dieng Banjarnegara Dikebut Jelang DCF

Sarana Jalan Menuju Objek Wisata Telaga Merdada Dieng Banjarnegara Dikebut Jelang DCF

DPUPR Kabupaten Banjarnegara terus kebut perbaikan sarana jalan termasuk jalan menuju Telaga Merdada. -DPUPR Banjarnegara Untuk Radarmas-

BANJARNEGARA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Kabupaten BANJARNEGARA terus melakukan penyempurnaan sarana jalan raya, yang menunjang pelaksanaan Dieng Culture Festival (DCF). Perbaikan ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan keselamatan para wisatawan yang berkunjung ke kawasan wisata Dieng.

Kepala DPUPR Kabupaten Banjarnegara melalui Sekretaris Dinas, Arqom Al Fahmi, mengungkapkan bahwa perbaikan ruas jalan Karangtengah-Telaga Merdada di Kecamatan Batur telah selesai dikerjakan.

"Ruas jalan sepanjang 650 meter dengan lebar 4 meter ini merupakan akses utama menuju Telaga Merdada, sehingga akan memberikan kenyamanan bagi wisatawan," katanya, Jumat (28/6/2024).

Menurut Aqrom, kegiatan perbaikan ruas jalan menuju Telaga Merdada menghabiskan anggaran sebesar Rp 1,1 miliar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2024.

BACA JUGA:Perumdam Tirta Serayu Kabupaten Banjarnegara Mulai Digitalisasi Aset dan Jaringan

BACA JUGA:Kabupaten Banjarnegara Raih Posisi Kedua dalam Audit Kasus Stunting Nasional

Perbaikan dilakukan dengan metode pengaspalan hotmix, yang diyakini mampu memberikan kualitas jalan yang lebih baik dan tahan lama.

Dengan rampungnya perbaikan jalan ini, diharapkan dapat mendukung kelancaran pelaksanaan Dieng Culture Festival, sebuah acara budaya tahunan yang menarik ribuan wisatawan lokal dan mancanegara.

DPUPR Kabupaten Banjarnegara terus berkomitmen untuk meningkatkan infrastruktur demi mendukung pariwisata dan perekonomian daerah.

Kegiatan penyempurnaan sarana jalan ini juga mendapat apresiasi dari masyarakat sekitar dan para pelaku pariwisata, yang merasa bahwa perbaikan infrastruktur ini sangat penting untuk menunjang perkembangan pariwisata di Dieng.

"Semoga dengan perbaikan jalan ini, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Telaga Merdada dan objek wisata lainnya di Dieng semakin meningkat, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat sekitar," tambah Arqom Al Fahmi.

Untuk diketahui, Dieng Culture Festival (DCF) XV digelar dengan konsep yang menggabungkan unsur budaya masyarakat, potensi wisata alam Dieng, serta pemberdayaan masyarakat lokal.

Festival ini merupakan hasil kolaborasi antara Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Dieng Pandawa dengan Pemerintah Kabupaten Banjarnegara, melibatkan berbagai elemen masyarakat dan lembaga di Dieng dan sekitarnya. 

DCF XV tahun 2024 akan dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 23-24 Agustus 2024 di Komplek Candi Arjuna dan rencananya akan dihadiri juga oleh Presiden RI, Joko Widodo. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: