Ambil Formulir Calon Wakil Bupati Purbalingga, Partai Golkar Merapat ke PDIP

Ambil Formulir Calon Wakil Bupati Purbalingga, Partai Golkar Merapat ke PDIP

Utusan DPD II Partai Golkar Kabupaten Purbalingga saat mengambil formulir di DPC PDIP Kabupaten Purbalingga.-PARTAI GOLKAR UNYUK RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Partai Golkar mulai merapat ke PDIP, untuk berkoalisi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Purbalingga 2024.

Hal itu terlihat dengan hadirnya utusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Purbalingga, ke DPC PDIP Kabupaten Purbalingga, Rabu, 15 Mei 2024.

Utusan yang terdiri dari Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Purbalingga Ahmad Sa’Bani, serta Idrus Anjasmoro dan Uut Triyas Yanuar tersebut, mengambil formulir pendaftaran calon Wakil Bupati Purbalingga.

Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Purbalingga Tenny Juliawati mengatakan, peluang untuk berkoalisi dengan partai politik (parpol) lainnya terbuka lebar.  Termasuk dengan PDIP.

BACA JUGA:Salah Paham, Warga Desa Cipaku Dibacok Hingga Meninggal Dunia

BACA JUGA:Curi Sepeda Motor, Dua Warga Bojongsari Ditangkap Satreskrim Polres Purbalingga

Sebab, perolehan kursi Partai Golkar di DPRD Kabupaten Purbalingga tak memenuhi syarat untuk mengusung calon sendiri. Sehingga, harus berkoalisi dengan parpol lain, yang memiliki kursi di DPRD Kabupaten Purbalingga.

Dia mengungkapkan, pihaknya sudah menjalin silaturahmi terkait peluang berkoalisi. 

"Hari ini (Rabu, red) tiga orang utusan kami datang ke DPC PDIP Kabupaten Purbalingga mengambil berkas formulir pendaftaran Calon Wakil Bupati," ungkapnya.

Terkait nama kader Partai Golkar yang akan diajukan mendaftar Calon Wakil Bupati di PDIP, dia masih belum mengungkapkan. "Bisa saya atau juga nama yang lainnya," katanya.

BACA JUGA:Satu Tertunda Berangkat, Tiga Dirawat di Klinik Embarkasi

BACA JUGA:Jelang Hari Raya Kurban, Tetap Waspada PMK dan Cacar Sapi

Dia menegaskan, nama yang akan didaftarkan ke PDIP akan diketahui ketika mengembalikan formulir ke DPC PDIP Kabupaten Purbalingga.

Selain dengan PDIP, Partai Golkar juga sudah membuka komunikasi dengan Partai Gerindra. Hal itu, terlihat dengan agenda silaturahmi yang sudah digelar kedua parpol ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: