Memasuki Bulan Ramadan, Harga Sejumlah Komoditas Sembako di Purbalingga Masih Tinggi

Memasuki Bulan Ramadan, Harga Sejumlah Komoditas Sembako di Purbalingga Masih Tinggi

Penjual sembako di Pasar Segamas Purbalingga.-Aditya/Radarmas-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Harga sejumlah komoditas sembako di Kabupaten PURBALINGGA, masih stabil tinggi di awal bulan Ramadan ini.

Sejumlah harga komoditas terdata masih tinggi dan belum turun, seperti beras, daging ayam, daging sapi dan telur ayam.

Hal itu diketahui dari pantauan harga yang dilakukan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Purbalingga.

Fungsional Dinperindag Kabupaten Purbalingga Martha Dwi Budiarti mengakui, masih tingginya hanya sejumlah komoditas tersebut, di pasaran.

BACA JUGA:Tempat Hiburan Malam di Purbalingga Ditutup Sebulan Full, Aturan Rumah Makan Ketat Selama Ramadan

BACA JUGA:Jamaah Islam Aboge di Desa Onje Purbalingga Baru Melaksanakan Puasa Ramadan 13 Maret 2024

"Harga beras, daging ayam dan telur ayam masih stabil tinggi," katanya kepada Radarmas, Selasa, 12 Maret 2024.

Berdasarkan pantauan harga beras IR medium masih berada di angka Rp 15.800 per kilogram. Harga beras IR premium masih dijual Rp 16.500 per kilogram.

Sedangkan, komoditas beras pandan wangi masih dijual pada harga Rp 17.500 per kilogram.

Harga daging ayam juga masih tinggi, yakni pada harga Rp 40 ribu per kilogram. Demikian pula harga daging sapi dijual dengan harga tinggi, yakni Rp 135 ribu per kilogram.

BACA JUGA:Selama Ramadan, Jam Kerja ASN di Purbalingga Berkurang

BACA JUGA:Ditemukan Oknum Pedagang Nakal Jual di Atas HET, Pasokan Beras Operasi Pasar ke Pasar Segamas Distop

Sedangkan, harga telur ayam masih stabil tinggi yakni Rp 31 ribu per kilogram.

Meski sejumlah komoditas masih dijual dengan harga yang stabil tinggi. Terdapat sejumlah komoditas yang harganya terus turun menjelang bulan Ramadan ini. Yakni, harga komoditas cabai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: