Benarkah Minum Air Es Saat Menstruasi Bisa Menyebabkan Kista? Cek Faktanya Berikut Ini!

Benarkah Minum Air Es Saat Menstruasi Bisa Menyebabkan Kista? Cek Faktanya Berikut Ini!

Mitos Minum Air Es-Freepik-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Para wanita, larangan minum air es selama menstruasi karena dapat menyebabkan kista mungkin sudah menjadi pernyataan yang familiar bagi Anda. 

Beberapa orang mempercayainya, namun sebagian lainnya meragukannya. Daripada terus bertanya-tanya, mari kita temukan fakta-fakta yang sebenarnya dalam artikel ini.

Menstruasi adalah salah satu tahap dalam siklus menstruasi di mana lapisan dalam rahim terlepas karena sel telur tidak dibuahi. Selama menstruasi, ada banyak kepercayaan yang beredar, seperti larangan untuk tidak keramas atau tidak minum air es karena dianggap dapat menyebabkan kista pada ovarium.

Minum air es saat menstruasi dianggap dapat menyebabkan kista. Menurut kepercayaan, air es bisa membuat darah menstruasi tersisa di dalam rahim. 

BACA JUGA:Para Wanita, Ini Dia 6 Mitos Seputar Menstruasi yang Perlu Diketahui!

BACA JUGA:Fakta dan Mitos, Apakah Olahraga Saat Menstruasi Aman Dilakukan?

Sisa darah menstruasi ini diyakini dapat menyebabkan penebalan dinding rahim dan akhirnya membentuk kista di ovarium. Namun, penting untuk diketahui bahwa informasi ini hanya mitos belaka.

Hingga saat ini, belum ada penelitian yang menunjukkan bahwa minum air es saat menstruasi dapat menyebabkan terbentuknya kista di ovarium. Kista ovarium adalah kondisi di mana terbentuk kantong berisi cairan di dalam indung telur dan bisa dipicu oleh perubahan hormon, endometriosis, infeksi panggul yang parah, atau sindrom ovarium polikistik (PCOS).

Minum air es tidak berdampak pada siklus menstruasi atau volume darah haid. Bahkan, minum air putih, baik yang dingin maupun biasa, saat menstruasi dapat memberikan manfaat sebagai berikut:

  1. Mencegah dehidrasi tubuh.
  2. Memberikan sensasi kesegaran dan kesejukan pada tubuh.
  3. Mencegah tubuh dari overheating setelah melakukan olahraga saat menstruasi.
  4. Menjaga suhu tubuh tetap stabil setelah berolahraga saat menstruasi.
  5. Membantu meningkatkan pembakaran kalori jika dikombinasikan dengan pola makan sehat.

BACA JUGA:Berikut Merupakan Cara Menghilangkan Pegal di Punggung Saat Menstruasi

BACA JUGA:Jangan Dianggap Sepele! Berikut Merupakan Gejala Menstruasi yang Harus di Waspadai

Setelah mengetahui fakta tersebut, kamu tidak perlu ragu lagi untuk minum air es saat menstruasi. Ingatlah untuk meningkatkan konsumsi air putih selama menstruasi untuk menghindari keluhan yang terkait dengan siklus menstruasi.

Menstruasi adalah bagian alami dari siklus reproduksi wanita. Selama masa ini, beberapa wanita mungkin merasa was-was terhadap konsumsi air es, khawatir hal itu akan memperburuk kondisi menstruasi mereka. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: