Pemkab Cilacap Bakal Kembangkan Segara Anakan di 2024

Pemkab Cilacap Bakal Kembangkan Segara Anakan di 2024

Suasana kawasan mangrove di Kutawaru Cilacap.-RAYKA/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Di tahun 2024 ini, upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) CILACAP untuk mengembangkan potensi wisata terus dilakukan.  Salah satu upayanya, Pemkab CILACAP akan mengembangkan Laguna Segara Anakan sebagai destinasi wisata.

Pj Bupati Cilacap Awaluddin Muuri mengatakan, dengan luas ribuan hektare, hutan mangrove, dan perairan laguna berpotensi tinggi menjadi destinasi wisata yang diminati.

"Di Jawa Segara Anakan paling besar. Kita akan jalin kerjasama dengan sejumlah pihak. Untuk saat ini sudah dengan SBI, Pertamina," kata Pj Bupati Cilacap.

Selain itu dikatakan Pj Bupati Cilacap, kerjasama terkait Blue Carbon Accounting yang dilakukan oleh Fakultas Kehutanan dan Lingkungan Institut Pertanian Bogor (IPB) dan perusahaan DHI Water & Environment (S) Pte Ltd dari Denmark terus berjalan. 

BACA JUGA:KPU Cilacap Terima Surat Suara DPD, Presiden dan Wakil Presiden

BACA JUGA:Balita Tidak Bisa Melepas Cincin di Jarinya, Orang Tua Minta Bantuan Damkar Sidareja, Cilacap

Pj Bupati Cilacap mengatakan, kedepannya tidak menutup kemungkinan jika Segara Anakan dapat menjadi kawasan wisata yang menjanjikan. 

"Nanti bisa dibuat rumah apung, penginapan, wisata perahu, dengan bekerjasama dengan investor nanti bisa dijadikan wisata apung. Di Bengawan Donan bisa menjadi wisata malam, dan semoga bisa berjalan lancar," kata Pj Bupati Cilacap. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: