Menikmati Kelezatan Mie Ayam Bumiayu Pak Tomo di Komplek Kantor Dinperindag Kabupaten Banyumas

Menikmati Kelezatan Mie Ayam Bumiayu Pak Tomo di Komplek Kantor Dinperindag Kabupaten Banyumas

Mie Ayam Bumiayu Pak Tomo telah ada dari tahun 1986, dan yang membuatnya unik adalah lokasinya yang berada di Dinperindag Kabupaten Banyumas-Instagram: @kulinerpurwokerto_ -

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Mie ayam merupakan salah satu hidangan yang sudah menjadi favorit banyak orang, memiliki kelezatan dan daya tarik tak terbantahkan. Salah satu tempat yang sangat patut dicoba untuk menikmati kelezatan semangkuk Mie ayam adalah di Mie ayam Bumiayu Pak Tomo yang berlokasi di komplek Kantor Dinperindag Kabupaten Banyumas.

Dalam artikel ini, kita akan mengajak kalian menikmati kelezatan Mie Ayam Bumiayu Pak Tomo.

Mie Ayam Legendaris dari Tahun 1986

 

Mie Ayam Bumiayu Pak Tomo sudah ada dari tahun 1986 atau sekitar 38 tahun di kota Purwokerto. Sejak tahun 1986, Mie Ayam Pak Tomo selalu konsisten dengan rasanya. Mie Ayam Pak Tomo memiliki rasa yang gurih dengan potongan ayam yang empuk khas Mie Ayam Bumiayu pada umumnya. Mie Ayam Bumiayu Pak Tomo beralamat di Halaman Kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Banyumas. Tepatnya di Jalan Gatot Soebroto No.102, Purwokerto.

BACA JUGA:Rekomendasi Mie Ayam Enak di Purwokerto yang Wajib Kamu Coba

BACA JUGA:5 Mie Ayam Purwokerto yang Enak dan Ramah di Kantong, Wajib Dicoba!

Mie Buatan Sendiri dan Olahan Ayam yang lezat

Ternyata mie yang digunakan untuk hidangan Mie Ayam Pak Tomo adalah buatan sendiri atau homemade. Mie yang digunakan dibuat sendiri menggunakan  bahan berkualitas dan dimasak dengan teknik yang pas, memberikan tekstur yang kenyal dan lembut. 

Selain mie yang lezat, olahan daging ayam yang digunakan juga sangat berperan dalam kelezatan hidangan ini. Olahan Ayam dengan potongan cuku besar dan bumbu yang meresap, semakin memberikan cita rasa sempurna. Rasa gurih olahan ayam yang menyatu dengan mie serta rempah-rempah pilihan, menjadikan setiap suapan begitu lezat.

Lokasi Unik di Komplek Dinperindag Kabupaten Banyumas

BACA JUGA:Unik! Mie Ayam Wajan yang ada di Kroya Cilacap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: