Baud Pagar Pembatas Jalan Bung Karno Raib, DPU : Pelaku Bakal Disanksi Tegas

Baud Pagar Pembatas Jalan Bung Karno Raib, DPU : Pelaku Bakal Disanksi Tegas

HILANG : Sejumlah baud pagar besi pembatas Jalan Bung Karno, Purwokerto tidak ada, hingga pagar terlepas, Selasa (24/10/2023).-DIMAS PRABOWO/RADARMAS-

PURWOKERTO - Jika pengguna jalan mencermati, ada beberapa baud guard rail di Jalan Bung Karno yang sudah raib. Soal itu, Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Banyumas Khelmy Tibyani akan melakukan, pengecekan lapangan.

"Nanti akan kami cek. Itu kalau hilang biasanya dicuri ," kata dia.

Khelmy menuturkan, baik baud dan juga guard railnya memang mempunyai nilai ekonomis. Terkait hilangnya baud dan juga guard rail ia sebut, jarang sekali terjadi.

"Jika nanti pelaku tertangkap akan dikenai sanksi tegas. Karena melakukan pencurian barang milik negara," tuturnya.

BACA JUGA:Masjid Agung Seribu Bulan di Jalan Bung Karno Purwokerto Ditarget Selesai 2025

BACA JUGA:Trotoar di Kawasan Jalan Bung Karno Ditata, DPU Pasang Paving Blok Plastik

Lanjut, nantinya DPU akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan agar hal tersebut tidak terulang kembali.

"Nanti akan kita rapatkan bersama, terkait langkah yang akan kita ambil," jelasnya.

Lebih jauh, guard rail sendiri mempunyai fungsi yang sangat penting terutama untuk melindungi pengguna jalan. Pemasangan guard rail dimaksudkan untuk menghindari risiko terburuk  bagi kendaraan yang menabrak pembatas jalan tersebut. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: