1268 Pramuka SIT Korda Banyumas Ikuti Kemah Ukhuwah

1268 Pramuka SIT Korda Banyumas Ikuti Kemah Ukhuwah

Ketua Kwarcab Purbalingga Bersama panitia dan peserta Kemah Ukhuwah SIT Korda Banyumas berfoto Bersama usai pembukaan.--

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Sebanyak 1268 anggota Pramuka Saka Komunitas (Sako) Sekolah Islam Terpadu (SIT) Korda Banyumas mengikuti perkemahan ukhuwah di Bumi Perkemahan Munjuluhur, Desa karangbanjar Kecamatan Bojongsari, 17-19 Oktober.

Para peserta kemah ukhuwah itu berasal dari 24 SDIT dan SMPIT di empat kabupaten yakni Purbalingga, Banjarnegara, Cilacap dan Banyumas.

Ketua Panitia, Ustadz Fahmi Akhsani melalui Humas Panitia, Ustadz Aris Indianto mengatakan, dalam kemah bertemakan Sako Pramuka SIT untuk Indonesia Jaya itu, para peserta mengikuti berbagai kegiatan yang edukatif, rekreatif dan kreatif.

”Selain di Buper Munjuluhur, mereka juga mengikuti kegiatan belajar di Sanggaluri Park. Ada juga pentas seni dengan api unggun. Kegiatan dalam perkemahan itu juga diarahkan untuk penanaman cinta budaya, membentuk pribadi yang religius, bersih, rapi, disiplin, ceria, senang berbagi dan cinta lingkungan,” tutur Ustadz Aris.

BACA JUGA:Empat Peserta Jambore Pramuka Dunia asal Purbalingga Dievakuasi, Akibat Potensi Topan Khanun di Korea Selatan

BACA JUGA:Sanggar Pramuka Kwaran Pekuncen Banyumas Diresmikan


Peserta Kemah Ukhuwah SIT Korda Banyumas melakukan kegiatan memasak--


Peserta mengaplikasikan materi kepramukaan.--

Berkaitan dengan krisis kemanusiaan di Gaza, para peserta kemah ukhuwah SIT Korda Banyumas ini juga mengadakan aksi solidaritas peduli Palestina berupa doa Bersama dan penggalangan dana.

Ustadz Aris menambahkan, melalui perkemahan ukhuwah itu, diharapkan dapat mengembangkan pribadi Pramuka Sako SIT yang Tangguh dan mandiri, peduli, menjunjung tinggi persaudaraan, persatuan dan kesatuan serta cinta tanah air.

“Para peserta dari SMPIT khususnya, mereka dianjurkan untuk mendirikan tenda dan memasak sendiri. Ini diharapkan dapat melatih kemandirian mereka,” tambahnya.

Perkemahan Ukhuwah SIT Korda Banyumas itu dibuka langsung oleh Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Purbalingga, Tri Gunawan Setiyadi. Selain dari internal SIT, panitia juga mendatangkan pemateri dari berbagai Lembaga dalam kegiatan tersebut. (ads/bdg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: