Desa Sindang Purbalingga Kekeringan, 300 KK di Enam RT Krisis Air Bersih

Desa Sindang Purbalingga Kekeringan, 300 KK di Enam RT Krisis Air Bersih

DROPPING AIR: Penyaluran bantuan air bersih di Desa Sindang.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Enam wilayah Rukun Tetangga atau RT di Desa Sindang, Kecamatan Mrebet, Kabupaten PURBALINGGA mengalami kekurangan air bersih di musim kemarau ini.

Warga hanya mengandalkan air bersih dari bantuan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga.

Kepala Dusun 3 Desa Sindang Indarti Apriliani mengatakan, akibat musim kemarau sedikitnya 300 Kepala Keluarga (KK) di enam RT yang mengalami kesulitan air bersih. 

"Untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, warga hanya mengandalkan dari bantuan pemerintah," katanya, akhir pekan lalu.

BACA JUGA:Aktivasi Identitas Kependudukan Digital Warga Kracak Banyumas Ditarget 200 Orang Per Hari

BACA JUGA:Persibangga Purbalingga Minta Suporter Penuhi Stadion Dalam Laga Kandang

Kesulitan air bersih selalu dialami warga ketika musim kemarau tiba. Hal itu, diperparah dengan lokasi yang jauh dari pusat kota kecamatan Mrebet.

Yakni, dengan jarak kurang lebih sepuluh kilometer, ditambah dengan kondisi jalan yang sempit dan ekstrem.

Lokasi wilayah tersebut, sulit dijangkau dan tidak bisa dilewati kendaraan besar. Sehingga, bantuan air bersih disalurkan menggunakan mobil bak terbuka hingga ke titik kumpul warga.

Hal itu terlihat jelas ketika Polsek Mrebet menyalurkan bantuan air bersih ke desa tersebut, akhir pekan lalu. Ait bersih harus dipindah tempat penampungan air, yang diangkut menggunakan bal terbuka.

BACA JUGA:Kesadaran Bayar Retribusi Saluran Air di Purbalingga Minim

BACA JUGA:Mangkrak, Pemdes Banjaran Purbalingga Minta Bekas TPA Segera Dimanfaatkan

Air juga harus disalurkan menggunakan armada yang banyak. Karena tempat penampungan air yang digunakan untuk menyalurkan air bersih kapasitasnya terbatas.

Kapolsek Mrebet AKP Muslimun mengatakan, pihakbnya bantuan air bersih menggunakan mobil dinas dan mobil bak terbuka yang digunakan membawa tangki air. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: