Muncul Dua Opsi Tempat Baru Markas Damkar Purbalingga, Ini Lokasinya
Pilihan : Gedung bekas SMPN 3 Purbalingga muncul sebagai opsi lain lokasi baru posko Damkar Kota.-AMARULLAH/RADARMAS-
PURBALINGGA,RADARBANYUMAS.CO.ID- Posko Pemadam kebakaran kota Purbalinggandi BPBD PURBALINGGA bakal dipindah. Terbaru, muncul dua opsi lokasi.
Pertama bakal dikembalikan ke lokasi awal, yaitu di dekat Pendapa Kabupaten Purbalingga. Kedua di gedung bekas SMPN 3 Purbalingga, di Jalan DI Pandjaitan Purbalingga.
Kepala Sat Pol PP Purbalingga, Revon Haprindiat menjelaskan, dua opsi itu muncul dalam rapat, Kamis 8 Juni 2023 siang. Akhirnya Sat Pol PP membuat sajian kepada Bupati Purbalingga atas dua pertimbangan itu.
"Kalau di Mako lama Utara Alun- alun akan terkendala kadang dengan adanya kegiatan yang bisa menutup akses kendaraan pemadam saat ada kejadian. Nah kalau di bekas gedung SMPN 3 Purbalingga Lor, masih banyak jaringan kabel yang harus disesuaikan," papar Revon.
Meski begitu, diupayakan tetap dalam tahun ini dipindah. Pihaknya pernah membuat sajian perbaikan bangunan Mako lama. Namun karena bangunan sudah banyak yang kurang layak, maka diperlukan renovasi.
"Saat itu kami ajukan anggaran kurang lebih Rp 80 juta. Untuk mempersiapkan markas yang lebih layak dan perbaikan di beberapa bagian gedung. Saat ini ada opsi lain, maka kami akan membuat sajian lagi," rincinya.
Pihaknya belum tahu anggaran yang diajukan akan terealisasi tertentu. Namun prinsipnya, semua sudah sesuai kebutuhan renovasi, saat di bekas markas lama.
Harapannya, melihat kemampuan anggaran, maka kepindahan ini bersifat darurat. Karena Kantor BPBD yang sudah naik naik kelas menjadi Badan dengan pejabat eselon 2, maka alat-alat dan perlengkapan BPBD butuh ruang, jadi Pemadam harus pindah. (amr)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: