Purbalingga Tak Miliki Ruang Pamer Layak, Pegiat Seni Rupa Bingung Gelar Pameran
Salah satu pameran seni rupa yang terpaksa digelar di Bioskop Misbar Purbalingga.-ADITYA/RADARMAS-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Pegitat seni rupa mengeluhkan tidak adanya ruang pamer untuk kegiatan seni rupa di Kabupaten Purbalingga.
Seperti diungkapkan oleh pemilik Sanggar Budidoyo Trisnanto Budidoyo, Kamis, 18 Mei 2023.
Dia mengatakan, dirinya terpaksa menjadikan salah satu rumah miliknya, sebagai sanggar untuk kegiatan seni rupa di Purbalingga.
”Di Kabupaten Purbalingga tidak ada ruang pamer seni rupa yang layak. Khususnya yang disediakan oleh pemerintah daerah," katanya.
Padahal menurutnya, kegiatan pameran seni di Kabupaten Purbalingga harus jalan terus. "Untuk itulah, para perupa dan pelaku seni rupa sendiri yang terus berjuang,” ujarnya.
Terbaru rencana para pelukis yang tergabung dalam komunitas Peluk & Kiss, terpaksa kembali menggelar pameran menggambar, dalam rangka bulan menggambar nasional, di sanggar sederhana miliknya.
Rencananya kegiatan pameran menggambar bertajuk, Polos ini akan digelar pada 21-23 Mei 2023. Lokasinya mengambil tempat di Sanggar Budidoyo Belik Kembar, Kelurahan Kembaran Kulon, Purbalingga.
Dia menjelaskan, bulan Menggambar Nasional dicetus Forum Drawing Indonesia (FDI) pada 2022 silam. Di Kabupaten Purbalingga, lewat Komunitas Peluk & Kiss, setiap tahun ikut memeriahkan dengan melibatkan anak-anak.
Ada sekitar 23 peserta yang akan terlibat pada pameran itu, masing-masing memamerkan dua karya, mulai dari anak usia TK, SD, SMP, dan SMA. Selain itu, beberapa pelaku seni rupa dewasa juga terlibat sebagai peserta pameran. Salah satunya Imam Yunianto, perupa asli Purbalingga yang berkiprah di Jakarta. (tya)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: