PLN Usung Green Energy Pada HUT Kabupaten Banjarnegara ke-452

PLN Usung Green Energy Pada HUT Kabupaten Banjarnegara ke-452

USUNG GREEN ENERGY. Manager PLN UP3 Purwokerto, Adi Dwi Laksono (kemeja putih) bersama PJ Bupati Kabupaten Banjarnegara Tri Harso Widirahmanto menjajal mobil listrik dalam HUT Kabupaten Banjarnegara. (PLN untuk Radarmas )--

BANJARNEGARA  - PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Purwokerto, terus berupaya mengkampanyekan Electrifying Lifestyle yaitu gaya hidup Ramah Lingkungan dengan penggunaan mobil ramah lingkungan yang dimulai dari instansi pemerintah. Terbaru, PLN mempersembahkan Test Drive Mobil listrik kepada PJ Bupati Kabupaten Banjarnegara Tri Harso Widirahmanto beserta jajarannya, Kamis (23/2) di Kawasan Alun - alun Banjarnegara 

 

Manager PLN UP3 Purwokerto, Adi Dwi Laksono mengatakan, kampanye Electrifying Lifestyle dilaksanakan saat momen rangkaian Hari Jadi Kabupaten Banjarnegara ke - 452. 

 

"Dengan ini diharapkan mendukung program transisi energi bersih guna mencapai target "Net Zero Emission" pada tahun 2060 yang dicanangkan pemerintah," kata dia. 

 

Adi menuturkan, mobil ramah lingkungan punya sederet keunggulan. Salah satunya hemat energi dan nyaman dikendarai. 

 

"Kita tengah bersiap menghadapi era dimana semua mobil akan ramah lingkungan. Dan kita sudah mulai mengarah kesana," paparnya. 

 

Sementara itu, PJ Bupati Kabupaten Banjarnegara Tri Harso Widirahmanto yang telah menjajal sendiri mobil ramah lingkungan mengaku, sangat nyaman dan enak dikendarai. 

 

"Mobil yang sangat luar biasa. Hemat energi, dan ramah lingkungan," paparnya. 

anjut, ia berharap mobil ramah lingkungan tersebut bisa terus dikembangkan dan menjadi mobil masa depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: