Di Banyumas Belum Ada Kasus Gagal Ginjal Akut Anak
![Di Banyumas Belum Ada Kasus Gagal Ginjal Akut Anak](https://radarbanyumas.disway.id/upload/84b9c6eff5a317f26dc8342729964631.png)
Grafis -Radar Banyumas-
PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Terkait informasi adanya temuan satu kasus gagal ginjal akut misterius pada anak usia delapan bulan di Kabupaten Banyumas, Dinkes Banyumas menginformasikan bahwa di Banyumas sampai Kamis (20/10) belum ada kasus gagal ginjal akut pada anak.
Sekretaris Dinkes Banyumas, Slamet Setiadi SKep Ns MM mengatakan pada Rabu (19/10) dari Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) langsung melakukan pengecekan terhadap informasi tersebut sekaligus berkoordinasi dengan pihak rumah sakit.
"Di Banyumas belum ada kasusnya," katanya.
Terkait instruksi yang dikeluarkan Kemenkes bagi seluruh apotek agar tidak menjual obat sirup untuk sementara waktu sesuai Surat Edaran (SE) Nomor SR.01.05/III/3461/2022 tentang Kewajiban Penyelidikan Epidemiologi dan Pelaporan Kasus Gangguan Ginjal Akut Atipikal (Atypical Progressive Acute Kidney Injury) Pada Anak sudah ada.
BACA JUGA:Di Cilacap, Densus Gadungan Tipu ASN Rp 700 Juta, Janjikan Anak Korban Bisa Jadi Polisi
"Sudah dibicarakan di grup WA," jawabnya. (yda)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: