LP Ma'arif NU Banyumas Dukung Rencana SMA Negeri di Cilongok
Sekretaris LP Ma'arif NU Banyumas, H Mujiburrohman MPd.-Foto Yudha Iman P / Radar Banyumas -
PURWOKERTO - Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif NU Kabupaten Banyumas mendukung rencana hadirnya SMA Negeri di Cilongok.
Kehadiran SMA Negeri di Cilongok justru menambah motivasi satuan-satuan pendidikan di bawah naungan Ma'arif NU Banyumas untuk semakin meningkatkan kualitas.
Sekretaris PC LP Ma'arif NU Banyumas, Mujiburrohman, MPd mengatakan terkait rencana pendirian SMA Negeri di Cilongok, hal tersebut diyakininya sebagai sebuah keniscayaan.
Cepat atau lambat akan ada SMA Negeri di Cilongok.
Hal ini justru dijadikannya sebagai pengingat bagi satuan-satuan pendidikan di bawah naungan Ma'arif NU Banyumas untuk semakin total memberikan pelayanan pendidikan pada masyarakat.
"Kami prinsip mendukung. Dengan pilihan sekolah yang semakin banyak mengingatkan rekan-rekan di Ma'arif Banyumas agar tidak pernah main-main dalam melayani pendidikan masyarakat," katanya pada Radarmas.
Di Cilongok sudah lama berdiri beberapa madrasah termasuk jenjang Aliyah. Dengan adanya rencana pendirian SMA Negeri justru membuat mutu pendidikan khususnya di Cilongok semakin kompetitif. (yda)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: