Ular Piton Resahkan Warga Kecila

Regu Pos Damkar Kemranjen Satpol PP Kabupaten Banyumas melakukan evakuasi ular piton sepanjang 2,5 meter yang meresahkan warga Desa Kecila, Senin (24/3/2025). -RISWAN UNTUK RADARMAS-
BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kemunculan seekor ular piton meresahkan warga di lingkungan RT 2 RW 1 Desa Kecila Kecamatan Kemranjen Senin (24/3/2025) sekira pukul 10.00 wib.
Komandan Regu Pos Damkar Kemranjen Satpol PP Kabupaten Banyumas Riswan Harto Waluyo menyampaikan warga mendatangi kantor untuk melaporkan kejadian temuan ular piton.
Pelapor bahkan tidak bersedia duduk terlebih dahulu. Sebab, khawatir ular yang terlihat akan pergi. Selanjutnya, Regu Pos Damkar Kemranjen bergegas menuju lokasi.
"Ketika tim datang ke lokasi, memang ular sudah pergi," ujar Riswan.
BACA JUGA:Teror Ular Piton Resahkan Warga Desa Cilongok, Ayam Milik Warga Jadi Korban
BACA JUGA:Motor Matic Bongsor dengan Rangka Tubular Baja yang Menjadi Pesaing Yamaha Nmax dan Honda PCX
Kemudian, Regu Pos Damkar Kemranjen berusaha mencari keberadaan piton. Di sekitar lokasi terdapat gudang diantaranya berisi tumpukan karung.
"Di bawah tumpukan karung ada lubang yang menjadi tempat persembunyian ular," sambung Riswan.
Ular piton sepanjang kisaran 2,5 meter mengalami perlawanan ketika proses evakuasi. Butuh waktu sekira satu jam hingga ular berhasil diamankan.
Riswan menghimbau kepada warga apabila mendapati kejadian serupa atau hal lain yang membahayakan. Maka dapat menghubungi Damkar dan pihaknya siap membantu. (fij)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: