Ikuti GPS, Daihatsu Xenia Tertabrat Kereta Api di Perlintasan Jalan Gunung Nangka

Kondisi mobil korban tampak masuk ke sungai setelah tertabrak KA Taksaka di perlintasan Jalan Gunung, Nangka Desa Gentasari.-Karsito untuk Radarmas-
CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sebuah mobil minibus Daihatsu Xenia tertabrak Kereta Api (KA) Taksaka jurusan Gambir-Yogyakarta di perlintasan Jalan Gunung Nangka, Desa Gentasari, Kecamatan Kroya, Sabtu 8 Februari 2025 sekira pukul 18.00.
Dalam peristiwa naas tersebut, lima orang penumpang minibus dilaporkan selamat. Namun, dua orang di antaranya mengalami luka-luka dan sudah mendapatkan perawatan.
"Kejadian tadi malam, jadi mereka (korban) hendak pulang ke Bantul tapi mengikuti GPS, hingga melewati perlintasan jalan Gunung nangka desa Gentasari," kata Kanit Reskrim Polsek Kroya, Iptu Karsito, Minggu 9 februari 2025.
Masuk ke lokasi kejadian, pengemudi tidak mengetahui ada perlintasan KA, meskipun pintu perlintasan utara sudah ditutup petugas. Pada saat yang bersamaan, datang KA Taksaka dari arah Jakarta tujuan Yogyakarta hendak melintas.
BACA JUGA:PNS Asal Pangandaran Ditemukan Meninggal Dunia Tertabrak Kereta Api di Sidareja
BACA JUGA:Hendak Ambil Bantuan Beras, Warga Sidanegara Cilacap Meninggal Dunia Tertabrak Kereta Api
"Meski pintu perlintasan sudah ditutup, tapi korban tidak mengetahui karena pintu perlintasan hanya satu yang berada di sebelah utara," lanjutnya.
Karena jarak sudah dekat ditambah kondisi mesin mobil yang dikendarai oleh korban mati, sehingga kecelakaan tidak dapat dihindari.Mobil Daihatsu Xenia tersebut terpental hingga masuk sungai.
"Pengemudi dengan inisial NS (47) warga Kabupaten Bantul mengalami patah pergelangan tangan dan jari kelingking, serta rahang retak, sedangkan AS (47) salah satu penumpang mengalami luka robek pada dahi," terang Iptu Karsito.
Akibat peristiwa tersebut, satu unit mobil Daihatsu Xenia mengalami kerusakan cukup parah, hingga diperkirakan kerugian mencapai Rp 10 juta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: