Pengunjung Objek Wisata BLUD Turun 9 Persen
ELOK: Taman Mas Kemambang salah satu obyek wisata di bawah naungan BLUD Kabupaten Banyumas.-ALWI SAFRUDIN/RADARMAS-
PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID – Di tahun 2024 obyek wisata yang dikelola oleh Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Kabupaten Banyumas mengalami penurunan pengunjung.
Gabungan data kunjungan yakni dari obyek wisata Menara Teratai, Taman Mas Kemambang, Taman Botani, Lokawisata Baturraden, Madhang Maning Park, Bukit Bintang, Mandala Wisata dan Area Indrapana.
Staf Pengelola BLUD Kabupaten Banyumas Topan Pramukti mengungkap, jika dilihat dari jumlah kunjungan di tahun 2024 total pengunjung obyek wisata di atas yakni 923.002 pengunjung. Sedangkan di tahun 2023 sebanyak 1.014.882 pengunjung.
"Ada penurunan kurang lebih sekitar 9 persen dibanding tahun 2023," ungkapnya.
BACA JUGA:BLUD Banyumas Target 8.000 Pengunjung Menara Teratai Saat Perayaan Malam Tahun Baru 2025
BACA JUGA:Banyumas Targetkan Wisatawan asal Banten dan Jakarta
Topan menjelaskan ada beberapa faktor penurunan di tahun 2024. Menurutnya di tahun 2024 waktu efektif untuk pengadaan event di obyek wisata kurang dari enam bulan.
"Faktor paling besar menarik kunjungan dari event, tahun kemarin waktu membuat event tidak sampai 6 bulan," jelasnya.
Ketidakefektifan disebabkan karena di tahun 2024 merupakan tahun diadakannya pemilu dan pilkada. Selain itu, faktor cuaca hujan juga dapat mengurangi jumlah kunjungan.
"Ditambah saat peak season awal Maret 2024 masih musim hujan," katanya. (alw)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: