Pemuda Asal Banyumas Terseret Ombak di Pantai Jetis Saat Berwisata

Pemuda Asal Banyumas Terseret Ombak di Pantai Jetis Saat Berwisata

Tim SAR Gabungan saat melakukan pencarian wisatawan asal Kabupaten Banyumas terseret ombak di Pantai Jetis, Cilacap, Kamis (23/5/2024).-Basarnas Cilacap Untuk Radarmas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Ombak pantai selatan kembali menelan korban. Wisatawan asal Kabupaten Banyumas terseret ombak di Pantai Jetis, CILACAP, Kamis (23/5/2024).

Diketahui korban bernama Mohammad Ali Fakih (13) asal RT 02 RW 01 Desa Cikawung, Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas. 

"Kejadiannya siang ini," kata Adah Sudarsa, Kepala Kantor SAR Cilacap.

Dikatakan Adah, berdasarkan informasi, kejadian berlangsung sekitar pukul 13.40 WIB. Korban merupakan seorang wisatawan yang sedang bermain di Pantai Jetis. 

BACA JUGA:Dampak Musim Kemarau di Cilacap, Dua Dusun di Desa Bojong Mulai Kekurangan Air Bersih

BACA JUGA:Cilacap Rawan Abrasi, Pemkab Lakukan Upaya Mitigasi

"Korban sedang berwisata di Pantai Jetis. Tapi saat bermain air di pantai, korban tenggelam dan terseret ombak," kata Adah. 

Usai mendapatkan laporan, pihaknya langsung menerjunkan tim, sesampainya di lokasi tim langsung melakukan koordinasi dengan aparat setempat, para saksi, dan potensi SAR serta melakukan penyisiran di sekitar lokasi kejadian.

Hingga saat ini, pihaknya masih melakukan pencarian bersama Tim SAR Gabungan.

"Satu tim rescue dikerahkan ke lokasi kejadian guna melakukan pencarian terhadap korban lengkap dengan membawa peralatan SAR diair serta Drone UAV," kata dia.

Adah menghimbau kepada masyarakat agar tetap hati-hati dan waspada saat bermain di pantai. Terutama gelombang tinggi sewaktu-waktu dapat datang dan membahayakan. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: