Demo Massa Tuntut 57 Kades Terpilih di Banjarnegara Tetap Dilantik Ricuh

Demo Massa Tuntut 57 Kades Terpilih di Banjarnegara Tetap Dilantik Ricuh

Ribuan massa mendatangi kantor Bupati Banjarnegara menuntut agar 57 Kades terpilih tetap dilantik. -PUJUD/RADARMAS-

BANJARNEGARA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Ribuan warga melakukan aksi mendesak agar 57 Kades terpilih di BANJARNEGARA tetap dilantik, Selasa (30/4/2024). Massa sempat melakukan aksi kericuhan hingga membuat 12 orang mengalami luka-luka.

Selain itu, mereka juga merusak beberapa fasilitas umum di Alun-alun Banjarnegara dan merobohkan pintu gerbang kantor Bupati. Akibat aksi demo yang diwarnai kericuhan, belasan orang harus dirawat di RSUD Hajjah Anna Lasmanah. 

Massa yang mulai berdatangan sejak pukul 08.00 WIB. Selain meminta pelantikan, massa juga membawa poster bertuliskan 'Pelantikan Kepala Desa 30 April 2024 harga mati'.

Perwakilan dari masing-masing desa kemudian berorasi di tengah alun-alun Banjarnegara, sembari menunggu massa berkumpul lebih banyak lagi. Sementara ke-57 kades terpilih melakukan mediasi di Kantor Bupati Banjarnegara.

BACA JUGA:Pelantikan 57 Kades Terpilih di Banjarnegara Resmi Ditunda

BACA JUGA:Dinliai Cacat Hukum, AKSI Banjarnegara Menuntut Proses Pelantikan Kades Dibatalkan

Karena belum juga ada informasi pasti dari Forkopimda, sekitar pukul 11.00 WIB massa mencoba meringsek masuk ke dalam pendopo, namun dihalau oleh petugas.

Aksi saling dorong terjadi, situasi semakin memanas saat massa berupaya merobohkan pintu pagar yang dijaga oleh aparat kepolisian.

Tidak hanya dengan aparat, sesama simpatisan juga beberapa kali terlihat bersitegang. Beberapa kali melalui speaker, polisi berusaha menenangkan massa namun tak kunjung mereda sehingga terpaksa disemprot dengan water cannon oleh aparat kepolisian agar mundur.

Namun, hal tersebut membuat massa semakin kalap. Hingga akhirnya, salah satu pintu gerbang berhasil dirobohkan.

BACA JUGA:Datangi Kantor Kecamatan Bawang, Puluhan Warga Pertanyakan Palantikan Calon Kades Terpilih

BACA JUGA:KPU Banjarnegara Buka Helpdesk Pendaftaran PPK dan PPS

Usai berhasil merobohkan gerbang, massa mencoba merangsek masuk ke arah rumah dinas Bupati Banjarnegara.

Pada momen ini, petugas kepolisian mulai menembakkan gas air mata untuk memukul mundur massa yang berusaha masuk. Mereka pun keluar dari pintu gerbang dan penjagaan semakin diperketat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: