Pra Kualifikasi Porprov, Atlit Dayung Banyumas Kantongi Tiket 7 Nomor Porprov Jateng 2023

Selasa 04-10-2022,05:42 WIB
Reporter : Ahmad Erwin
Editor : Tangkas Pamuji

Radarbanyumas, Banyumas- Tim Dayung Kabupaten Banyumas lolos babak kualifikasi pra Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2023. 

Dari sembilan nomor yang diikuti, tim dayung Banyumas berhasil mengantongi tiket pada tujuh nomor yang diikuti pada prakualifikasi Porprov Cabang dayung yang digelar di TPI 4 Tritis Wadaslintang, Jumat 30 hingga Minggu (2/10) kemarin. 

Ketua Pengurus Cabang Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kabupaten Banyumas, Budi Nugroho mengatakan, dari sembilan nomor yang diikuti, tim dayung Banyumas berhasil mengantongi tujuh tiket. 

"Hasil Pra Kualifikasi Porprov cabor dayung yang sudah pasti lolos ada 7 nomor," ujarnya, Senin (3/10).

Ketujuh nomor itu, Budi menyebutkan, terdiri dari C1 putra 1000 meter atas nama, Apriansyah. K1putri 500 meter atas nama Ratri Pramudita, K2 ganda putri 500 meter atas nama Ratri P dan Shanti. 

"C1 putra 200 meter atas nama Apriansyah, K1 putra 200 meter atas nama Galih Bagus, K1 putri 200 meter atas nama Shanti, dan K2 ganda putra 200 meter atas nama Safly W dan Gagas," tambahnya. 

Sudah pasti lolos ditujuh nomor, untuk dua nomor menurut Budi, masih menunggu keputusan tambahan kuota. 

"Menunggu keputusan tambah kuota, karena best time ada 2 nomor, yaitu K2 putra 1000 meter, dan K4 putra 1000 meter," terangnya. (win)

Kategori :