6 Motor Matic Vespa Lengkap dengan Harga Jualnya di Indonesia

Senin 05-08-2024,05:33 WIB
Reporter : Fahma Ardiana
Editor : Laily Media Yuliana

4. Vespa Primavera S

Lalu apa bedanya sepeda motor matic Vespa Primavera dan Vespa Primavera S ? Salah satunya dari segi harga, Primavera S dibanderol Rp 47,3 juta (OTR Jakarta). Artinya sepeda motor matic ini lebih mahal dari Primavera biasa. 

Perbedaannya lebih terlihat pada cat, jok, dan warna pelek yang digunakan. Mesin yang digunakan sama 154,8cc, 1 silinder 4 tak.

BACA JUGA:3 Rekomendasi Motor Matic Murah untuk Mengantar Anak ke Sekolah

BACA JUGA:Begini Perencanaan Cat Ulang Velg Motor Matic yang Benar!

 

Tenaga yang dihasilkannya mencapai 11,6 hp pada 7.500 rpm dan torsi maksimal mencapai 12 Nm pada 5.000 rpm.

Salah satu fitur utama sepeda motor matic ini adalah suspensi belakang yang dapat diatur dalam empat pengaturan. Anda dapat memilih antara suspensi keras atau lunak.

5. Vespa Sprint

Sepeda motor Vespa matic jenis lainnya adalah Vespa Sprint yang paling laris di Indonesia diantara model sepeda motor matic Vespa lainnya. Vespa Sprint hadir dalam dua varian yaitu Sprint standar dan Sprint S.

BACA JUGA:Motor Matic Honda NW F125 yang Mirip vespa, Baru Ada di China

BACA JUGA:Inilah 3 Motor Matic Murah dari Vespa dengan CC Tinggi

Sepeda motor matic Vespa Sprint ini dijual Rp 47,6 juta (OTR Jakarta). Mesin sepeda motor matic yang digunakan adalah mesin 1 silinder 4 tak dengan kapasitas perpindahan 154,8cm3. 

Tenaga yang dihasilkannya mencapai 11,6 hp pada 7.500 rpm dan torsi maksimal mencapai 12 Nm pada 5.000 rpm. Fitur andalannya antara lain lampu LED, port USB, instrument cluster yang sporty, dan kunci immobilizer.

6. Vespa Sprint S

Sepeda motor matic berikutnya adalah tipe Vespa Sprint S. Jok, warna, garis, dan warna pelek mungkin sedikit berbeda. Harga sepeda motor matic ini mencapai Rp 50,1 juta (OTR Jakarta), jadi bisa dibilang cukup mahal.

Kategori :