6 Motor Matic Vespa Lengkap dengan Harga Jualnya di Indonesia

Senin 05-08-2024,05:33 WIB
Reporter : Fahma Ardiana
Editor : Laily Media Yuliana

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Ada banyak sekali jenis sepeda motor matic Vespa yang ada di Indonesia, dan mungkin sulit bagi penggemarnya untuk membedakannya.

Di antara sekian banyak Vespa matic yang dijual, ada pula yang paling laris di Indonesia. 

Dahulu sepeda motor Vespa dikenal bermesin 2 tak, namun kini Vespa dikenal dengan sepeda motor matic 4 tak dan harganya sangat mahal.

Harga sepeda motor matic Vespa baru berkisar Rp 30 jutaan untuk termurah hingga ratusan juta rupiah untuk termahal.

BACA JUGA:Super Aman! 7 Fitur Keamanan yang Ada pada Motor Matic Honda PCX

BACA JUGA:Perhatikan! Penyebab Kerusakan pada Motor Matic Akibat Jarang Dipakai

 

Wah, bagi sebagian orang, sepeda motor matic ini terasa menguras dompet. Namun sebagian orang masih menganggap kualitas kendara Vespa matic berbeda dengan sepeda motor matic lainnya.

Sebelum membeli sepeda motor Vespa matic, sebaiknya ketahui dulu jenis-jenis sepeda motor Vespa matic yang ada. Jadi Anda bisa memutuskan sepeda motor Vespa matic mana yang akan Anda beli.

Jenis Motor Matic Vespa Lengkap

Di bawah ini adalah deretan jenis sepeda motor matic Vespa lengkap dengan Harga jualnya di Indonesia, yang bisa Anda ketahui sebelum memutuskan untuk membelinya:

1. Vespa LX 125 I-Get

Model sepeda motor matic Vespa pertama yang tersedia untuk dibeli adalah Vespa LX 125 I-Get. Sepeda motor matic ini dijual dengan banderol Rp 38 jutaan (OTR Jakarta).

BACA JUGA:Yuk Simak! Rekomendasi Motor Matic yang Enak Dibawa Menanjak di Daerah Pegunungan

BACA JUGA:Ini Spesifikasi Motor Matic Honda ADV 160, Harga Kompetitif

Kategori :