Imbas Genangan Air Luapan Sungai, Jalan Lingkar Selatan Sumpiuh-Tambak Rusak Kian Parah

Imbas Genangan Air Luapan Sungai, Jalan Lingkar Selatan Sumpiuh-Tambak Rusak Kian Parah

Pemotor melintasi aspal terkelupas imbas genangan air luapan sungai, Selasa (21/11/2023). Hanya ada sepotong bambu di titik tersebut.-FIJRI RAHMAWATI/RADARMAS-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Kondisi kerusakan ruas jalan kabupaten lingkar selatan Sumpiuh-Tambak bertambah parah. Aspal terkelupas imbas genangan air luapan sungai.

Tidak hanya itu, masih di area yang sama terdapat bahu jalan amblas. Di lokasi hanya ada sepotong bambu sebagai penanda agar pengguna jalan tidak melintasi.

Subkoordinator Pembangunan Jalan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banyumas Rusli Kurnia menjelaskan ruas jalan kabupaten lingkar selatan Sumpiuh-Tambak sedang tahap survei.

"Survei untuk Detail Engineering Design (DED) sebagai dasar usulan," jelas Rusli, Selasa (21/11/2023).

BACA JUGA:Bupati Banyumas: Pemeliharaan Jalan Rusak Jadi Prioritas Anggaran Perubahan 2023

BACA JUGA:Perbaikan Infrastruktur Jalan Rusak di Dayeuhluhur Dikebut

Ada beberapa opsi untuk penanganan jalan kabupaten. Diantaranya usulan lewat Dana Alokasi Khusus (DAK) baik reguler maupun tematik. Lalu, usulan ke bantuan provinsi atau gubernur.

Penanganan jalan kabupaten juga dapat diusulkan ke Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2. Selain itu, Inpres Jalan Daerah (IJD) tapi hanya sampai 2024.

Disebut Rusli bahwa semua jalur usulan penanganan jalan kabupaten yang berpeluang maka dicoba. Upaya memperoleh anggaran.

Semetara itu, berdasarkan SK baru jalan kabupaten, panjang jalan lingkar Sumpiuh-Tambak bertambah menjadi 11,6 kilometer. Sedangkan di SK sebelumnya 6,8 kilometer.

BACA JUGA:Jalan Rusak di Purbalingga Tak Semua Diperbaiki APBD Kabupaten, Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Ramai Di Twitter Jalan Rusak Ditanami Pohon Pisang, Begini Tanggapan DPU

Sehingga, ada penambahan panjang jalan pada SK baru jalan kabupaten lingkar selatan Sumpiuh-Tambak 4,8 kilometer. Dari total panjang tersebut, kondisi baik baru 4,3 kilometer.

"SK baru, jalan lingkar selatan Sumpiuh-Tambak yang masih membutuhkan penanganan 7,3 kilometer dari 2,5 kilometer ditambah 4,8 kilometer," rinci Rusli.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: