Natuna Dive Resort, Penginapan Tersembunyi di Kaki Gunung Ranai Kepulauan Riau

Natuna Dive Resort, Penginapan Tersembunyi di Kaki Gunung Ranai Kepulauan Riau

Natuna Dive Resort, Penginapan Tersembunyi di Kaki Gunung Ranai Kepulauan Riau-Instagram @natunadiveresort-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Di tengah hiruk-pikuk kehidupan yang serba sibuk, banyak dari kita yang merindukan momen ketenangan, kesederhanaan, dan keindahan alam yang murni. Tak bisa dipungkiri, jika terjebak dalam rutinitas harian yang padat seringkali membuat kita lupa akan keajaiban alam tang ada di sekitar. Namun, Natuna Dive Resort adalah jawaban dari mereka yang mencari pelarian dari kehidupan yang penuh tekanan ini. 

Natuna Dive Resort merupakan sebuah penginapan yang menawarkan perpaduan memikat antara arsitektur kayu serta pesona alam yang menawan.Tempat ini meciptakan sebuah hubungan yang harmonis antara manusia dan alam. 

Saat memasuki Natuna Dive Resort, dunia modern yang sibuk seolah terlupakan. Pengunjung akan disambut oleh keramaian pepohonan serta aroma laut yang meyejukkan. Di sinilah pengunjung memiliki kesempatan untuk merasakan keindahan alam yang murni. 

Bangunan-bangunan kayu yang dipadukan dengan keindahan alam memberikan suasana yang begitu alami. Perpaduan ini begitu mengagumkan, dengan elemen-elemen kayu yang dipilih dengan cermat, bersanding dengan formasi batuan yang megah. Dijamin membuat pengunjung susah move on dengan penginapan ini. 

BACA JUGA:The Onsen Hot Spring Resort, Penginapan Bertema Jepang di Kota Batu

BACA JUGA:Bumi Surabaya City Resort, Hotel Bertema Alam di Tengah Kota Surabaya

Terletak di Jl. Raya Sepempang, Sepempang, Kec. Bunguran Timur, Natuna Dive Resort adalah tempat yang sempurna untuk melupakan hiruk-pikuk kehidupan di kota besar. Pengalaman matahari terbit yang menggoda dan matahari terbenam yang mempesona menciptakan suasana yang tak terlupakan bagi pengunjungnya. 

Pemandangan tersebut tidak hanya memukau, tetapi juga memberikan inspirasi dan memperkaya jiwa, membuat pengunjung merasa menjadi bagian dari alam yang begitu luar biasa. 

Keindahan Natuna Dive Resort tak hanya tercermin dalam pemandangan alamnya, tetapi juga dalam fasilitasnya. Mushola yang indah terbuat dari kayu menjadi tempat beribadah yang nyaman sembari merenung dan mencari ketenangan.

Di Natuna Dive Resort juga ada Sebalau Cafe, tempat ini menyajikan berbagai hidangan lezat yang memanjakan lidah sembari  menawarkan pemandangan alam yang memukau. Balkon yang terbuka menambahkan sentuhan romantis dan mewah dalam setiap hidangan yang dinikmati pengunjung di Sebalau Cafe ini. 

BACA JUGA:Misool Eco Resort, Penginapan Kelas Dunia di Kepulauan Raja Ampat

BACA JUGA:Menjelajahi Keindahan Villa Air Natural Resort, Merasakan Menginap Di Tengah Alam Bandung

Bagi pengunjung yang mencari relaksasi, Natuna Dive Resort menyediakan kolam renang yang menawan dan menyegarkan. Selain itu, jangan lewatkan pengalaman barbeque yang menggoda dengan bahan makanan laut segar dan lezat dengan harga yang ramah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: