Lahan Kosong di Samping Kampus 2 UIN Saizu Purbalingga Terbakar

Lahan Kosong di Samping Kampus 2 UIN Saizu Purbalingga Terbakar

Lahan kosong yang terbakar di kelurahan Karangsentul.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Kebakaran lahan kosong terjadi di sebelah kompleks pembangunan kampus 2 Universitas Islam Negeri Saifuddin Zuhri (UIN Saizu), di Kelurahan Karangsentul RT 3 RW 2, Kecamatan Padamara, Kabupaten PURBALINGGA.

Kapolres Purbalingga AKBP Hendra Irawan melalui Kapolsek Padamara Iptu Ikhwan Ma'ruf mengatakan, peristiwa kebakaran lahan kosong terjadi di Kelurahan Karangsentul.

"Lahan kosong yang terbakar kurang lebih lebih seluas 100 meter persegi, yang ditumbuhi rumput atau alang-alang," katanya kepada Radarmas, Selasa, 17 Oktober 2023.

BACA JUGA:Kembali Gelar OP Beras, Purbalingga Dijatah Tiga Ton

Dia menambahkan, lahan tersebut milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga, yang dikelola Pemerintah Kelurahan Karangsentul.

"Api berhasil dipadamkan oleh Unit Pemadam Kebakaran Satpol PP Kabupaten Purbalingga," tambahnya.

Dijelaskan, dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa maupun kerugian harta benda. Terkait, penyebab kebakaran pihaknya masih melakukan penyelidikan.

BACA JUGA:Gelapkan Uang Perusahaan Ratusan Juta, Kasir SPBU di Sokaraja Banyumas Diamankan Polisi

Dikatakan olehnya, pihaknya mengimbau bagi masyarakat agar jangan membakar sampah sembarangan. Serta, tidak membuang puntung rokok di lahan kering atau di sekitar rumah.

Diketahui, potensi kerawanan kebakaran lahan bisa terjadi di sejumlah lahan dan wilayah hutan belukar lainnya. Sebab, saat ini di Kabupaten Purbalingga memasuki musim kemarau. (tya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: