Patroli Tim Gabungan TNI/Polri dan Satpol PP Sasar Objek Vital dan Tempat Keramaian
Polisi saat memberikan himbauan Kantibmas pada pengunjung di Alun-Alun Purwokerto beberapa waktu lalu.-Sat Samapta Polresta untuk Radarmas-
PURWOKERTO, RADAR BANYUMAS - Dalam rangka menciptakan situasi kondusif dan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Tim gabungan TNI Polri dan Satpol PP menggelar patroli skala besar, Jumat (28/7/2023) malam.
Dengan melibatkan puluhan personil, patroli malam ini dimulai pada pukul 21.30 WIB hingga pukul 05.00 WIB. Dan dilakukan untuk mencegah terjadinya tindakan kriminal, curas, curat, curanmor, serta balap liar dan knalpot brong.
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kasat Samapta, Kompol Subeno mengatakan, patroli itu dilakukan setiap malam Sabtu dan malam Minggu, dan selain patroli skala besar tersebut untuk patroli rutin tetap dilaksanakan tiap harinya.
BACA JUGA:Sinergitas Jaga Kondusifitas Wilayah, TNI Polri dan Pemda Banyumas Giatkan Patroli Skala Besar
"Untuk skala besar 2 kali seminggu pada malam Sabtu dan Minggu, namun untuk patroli rutin tetap jalan hari-harinya itu dilaksanakan 3 kali pada siang hari dan 3 kali malam hari, jadi enam kali dalam sehari," kata Kompol Subeno, Sabtu (29/7/2023).
Dijelaskan, patroli skala besar yang digelar dalam 2 kali seminggu dilaksanakan dengan membagi dua tim patroli.
"Jadi dua tim, ada tim dari rute utara ke timur, kemudian Barat ke Selatan, dan nanti bertemu di menara Teratai. Dengan jumlah personil dari Polri 76, kendaraan roda dua 40, kendaraan roda empat 12 dan K9 (anjing pelacak, red)," jelasnya.
Patroli itu dilaksanakan untuk mengantisipasi Curas, Curat, Curanmor dan aksi kriminal lainnya, khususnya geng motor.
"Kita tindakan preventif serta gangguan yang membuat keresahan masyarakat knalpot brong dan balap liar. Apalagi aksi-aksi yang mengatasnamakan dirinya geng motor," terang Kasat Samapta.
Dan dengan patroli itu menurutnya, saat ini pun sudah sangat jarang dijumpai adanya aduan masyarakat mengenai gangguan kantibmas.
"Situasinya masyarakat aman dan masyarakat sekarang senang, karena tujuan dari operasi ini untuk mencegah, alhamdulillah gangguan kantibmas sekarang tereleminir, hampir tidak ada," tutupnya. (win)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: