Piala AFF 2022 Myanmar vs Malaysia Sore Ini di Yangon Jadi Debut Sergio Aguero

Piala AFF 2022 Myanmar vs Malaysia Sore Ini di Yangon Jadi Debut Sergio Aguero

Pemain naturalisasi Malaysia dari Argentina bernama Sergio Fabian Ezequiel Aguero akan menjalani debut pertandingan Piala AFF antara Myanmar dan Malaysia, Rabu 21 Desember 2022 di Stadion Thuwunna National, Yangon, pukul 16.30 waktu setempat..-Foto Instagram -

JAKARTA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Pemain naturalisasi Malaysia dari Argentina bernama Sergio Fabian Ezequiel Aguero akan menjalani debut pertandingan Piala AFF antara Myanmar dan Malaysia, Rabu 21 Desember 2022 di Stadion Thuwunna National, Yangon, pukul 16.30 waktu setempat.

Dalam laga Myanmar vs Malaysia itu, pemain yang kerap disapa Sergio Aguero mengaku sudah di Malaysia selama enam tahun lamanya sejak merantau dari Argentina selaku tempat kelahirannya.

BACA JUGA:Wow! Ada Harga Spesial Nonton Piala AFF Laga Timnas Indonesia di Stadion GBK, Begini Caranya

"Saya mendapat banyak tawaran dari luar dan saya selalu memilih berada di sini karena saya mencintai negara ini dan saya mencintai semuanya di sana," kata Aguero.

"Saya hanya meminta para fans untuk percaya diri dan mendukung pemain baru yang datang, sebagai pemain saya akan memberikan komitmen 100 persen kepada pelatih, fans dan negara," katanya dikutip dari Fin.Co.ID.

BACA JUGA:Berikut Jadwal Laga Tanding Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Jangan Sampai Ketinggalan! 

Diketahui, Grup A Piala AFF 2022 terdiri dari Thailand, Filipina, Timnas Indonesia, Kamboja, dan terakhir ada Brunei Darussalam.

Kemudian Grup B Piala AFF 2022 dihuni oleh Vietnam, Malaysia, Singapura, Myanmar, dan juga Laos.

Sejumlah pertandingan Piala AFF 2022 diperkirakan bakal memanjakan mata seluruh penonton sepak bola Indonesia.

BACA JUGA:Begini 5 Kronologi Lengkap Bus Rombongan Study Tour SMP N 2 Sumbang Terperosok Jalur Limpakuwus - Baturraden

Sederet tim kemungkinan bakal tampil maksimal agar bisa mendulang tiga poin dan menjauh dari kejaran para rival di papan klasemen sementara.

Piala AFF 2022 memakai sistem kandang dan tandang.

Terdapat dua grup, yakni A dan B dimana masing-masing dihuni 5 tim nasional.

BACA JUGA:Utang Indonesia Turun Jadi Rp 540,3 triliun, Ini Kata Menkeu Sri Mulyani

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: