Tahun Ini Empat PKBM di Banyumas Terakreditasi

Tahun Ini Empat PKBM di Banyumas Terakreditasi

Joko Wiyono, Kepala Dinas Pendidikan Banyumas--

PURWOKERTO - Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, mencatat tahun ini ada empat Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang terakreditasi.

"Akreditasi A satu PKBM, B dua PKBM, dan akreditasi C satu PKBM," kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Joko Wiyono melalui Kepala Seksi Pendidikan Masyarakat dan Kursus Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Werdiningsih.

Ia menambahkan, dari total 39 PKBM yang ada baru 15 yang sudah mengantongi akreditasi.

"Saat ini baru dua PKBM yang akreditasi A. Yaitu PKBM Darul Qur'an Baturraden dan Harapan Bangsa Petir, Kalibagor," ucapnya.

Lanjut, pihaknya berharap untuk semua PKBM bisa mengantongi akreditasi. Menurutnya, dengan memiliki akreditasi maka bisa menjadi salah satu upaya branding ke masyarakat. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: