Geng Motor Remaja Acungkan Celurit Saat Naik Motor, Tersungkur Ditembak Brimob di Bagian Perut

Geng Motor Remaja Acungkan Celurit Saat Naik Motor, Tersungkur Ditembak Brimob di Bagian Perut

Ilustrasi pistol tembak -Foto Disway Via Pixabay/ Skitterphoto-Pixabay/ Skitterphoto-

JAKARTA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Tiga orang tersungkur ditembak Kompi Brimob

Tiga orang itu adalah anggota geng motor

Mereka naik motor sambil menakuti warga dengan mengacungkan senjata berupa celurit.

Dari wikipedia diketahui, geng motor adalah bagian dari suatu kultur (subkultur) masyarakat yang terbentuk dari umumnya remaja putra atau pemuda dengan latar belakang sosial, daerah, ataupun sekolah yang sama, yang mengasosiasikan diri dengan bersepeda motor sebagai wujud ekspresi.

BACA JUGA:Sidang Perdana Ferdy Sambo, Ini Tampangnya Sekarang Saat Turun dari Mobil Tahanan

Ya, anggota Brimob dari Resimen II Pelopor Kedung Halang, Bharatu ES menembak jatuh tiga orang diduga komplotan geng motor di kawasan Perumahan Villa Bogor Indah, Kota Bogor, Minggu pagi 16 oKTOBER 2022.

Ketiga orang tersebut ditembak lantaran membuat warga resah dengan mengendarai sepeda motor sambil mengacung-acungkan cerulit.

Ketiga remaja yang ditembak usai bermotor sambil mengacungkan celurit tersebut yakni EI (15), AA (15) dan AF (16).

BACA JUGA:Minta Pakai Pengacara Sendiri, Irjen Teddy Diperiksa Hari Ini

EI (15) mengalami luka sobek di pergelangan tangan dan kaki kiri serta luka tembak di pinggang hingga tembus ke perut. Kemudian AF (16) mengalami luka tembak, luka sobek di lutut. 

Sedangkan AA (15) menderita luka tembak di pinggang hingga tembus ke perut.

"Luka ketiga orang ini karena jatuh dari motor usai ditembak," kata Waka Polresta Bogor Kota AKBP Ferdi Irawan, dikutip Senin 17 Oktober 2022.

BACA JUGA:Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen Sementara Liga Inggris Hingga Pekan 10

Ferdi menceritakan, kejadian berawal saat Bharatu ES hendak menuju markas komando Resimen II Pelopor Kedung Halang Bogor menggunakan sepeda motor, sekitar pukul 04.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: