42 Paket Pekerjaan Jalan di Kabupaten Cilacap Akan Dilaksanakan

42 Paket Pekerjaan Jalan di Kabupaten Cilacap Akan Dilaksanakan

Jalan rusak di Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap. -RAYKA/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Peningkatan jalan kabupaten di tahun 2024 terus dilakukan. Penanganan peningkatan jalan tersebut tersebar di wilayah Kabupaten Cilacap, mulai Kecamatan Nusawungu hingga Kecamatan Dayeuhluhur.

Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setda Cilacap, Hasanuddin mengatakan, terdapat 42 paket pekerjaan konstruksi jalan dengan nilai paket yang bervariasi.

"Jenis pekerjaannya peningkatan jalan kabupaten. Pekerjaan konstruksi jalan ini bersumber dari APBD 2024 sebesar Rp 103 miliar," katanya. 

Berdasarkan data, salah satu peningkatan jalan kabupaten akan dilakukan di wilayah Cilacap timur. 

BACA JUGA:BPBD Kabupaten Cilacap Mulai Distribusi Air Bersih, 105 Desa di Kabupaten Cilacap Rawan Kekeringan

BACA JUGA:Pekerjaan Fisik Jalan di Cilacap Dimulai Pertengahan Mei, 39 Paket Pekerjaan Diserahkan ke Rekanan

Diantaranya, peningkatan Jalan Kedungbenda - Bodo (Jetis Nusawungu), senilai Rp 1.031.741.000, Jalan Mujur - Bangsa (Kroya) senilai Rp 3.057.331.000, Jalan Gentasari - Mujur (Kroya) senilai Rp 3.267.163.000.

Kemudian Jalan Binangun - Pesawahan (Binangun) senilai Rp 2.167.300.000, Jalan Pesawahan - Pagubugan (Binangun) senilai Rp 3.304.179.000 dan Jalan Binangun - Widarapayung Wetan (Binangun) senilai Rp 1.707.641.000.

Camat Binangun, Agus Wantoso mengatakan, pembangunan di wilayahnya diharapkan bisa merata khususnya dalam kemajuan desa. 

"Tahun ini selain jalan, kami juga menyampaikan kepada teman-teman kepala desa ada jalan-jalan desa, drainase perlu mendapatkan perhatian agar perekonomian dan juga para petani masyarakat bisa terbantu. Kita tingkatkan itu masuk APBDes, namun tidak bisa cepat harus di proses," katanya.

Agus menjelaskan, perlu dilakukan permusyawaratan tingkat desa yang nantinya dituangkan dalam APBDes dan disesuaikan dengan kemampuan keuangan. 

"Terkait infrastruktur sangat penting dan perlu mendapatkan perhatian. Karena 10 program prioritas Pj Bupati, pembangunan infrastruktur masuk dan perlu dilaksanakan tingkat bawah di tingkat bawah. Nantinya dampaknya sangat luas untuk kemajuan di desa," kata dia. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: