15 Titik Drainase Dilakukan Pemeliharaan

15 Titik Drainase Dilakukan Pemeliharaan

Petugas gabungan antar OPD saat turun membersihkan drainase penuh sampah yang menyebabkan banjir dan genangan, Kamis 8 September 2022.-AMARULLAH/RADARMAS-

PURWOKERTO- Pemkab Banyumas melalui Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banyumas, tahun ini melakukan pengerjaan 15 Titik di Kabupaten Banyumas, dari ratusan aduan yang masuk.

"Ada di Kecamatan Sumbang, Kembaran, Patikraja, Sokaraja, Purwokerto Barat, Karanglewas, Purwokerto Timur, Purwokerto Selatan, Baturraden, dan Purwokerto Barat," ujar Kepala Bidang Drainase dan Bina Jasa Konstruksi DPU Kabupaten Banyumas, Ari Sukraningrum.

Poses kegiatannya berupa pembangunan sistem dan rehabilitasi saluran drainase, serta operasi dan pemeliharaan sistem drainase. Rata-rata berasal dari aduan warga yang masuk lapak aduan.

BACA JUGA:DPU Banyumas: Sampah Tidak Mudah Hancur Banyak Ditemui di Gorong-gorong

Ari menyampaikan, draianse di Purwokerto Timur dan Selatan, masuk database di DPU Kabupaten Banyumas. Tercatat dimensi, arah aliran, debit air, dan sebagainya.

"Memudahkan pemeliharaan karena sudah masuk datanya di sini," imbuhnya.

BACA JUGA:Seorang Pria Nekat Potong Kaki Sendiri Hingga Meninggal Kehabisan Darah

Ari mengharapkan, bisa menyelesaikan permasalahan drainase dari hulu sampai hilir. Menurutnya, jika diselesaikan hanya di hilir, akar masalahnya akan terus ada. (ely)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: