Pasca Kenaikan BBM, Dinperindag Banyumas Klaim Harga Bahan Pokok di Banyumas Masih Stabil
Pedagang cabai di Pasar Wage Purwokerto menunggu pembeli.-Foto Laily Media / Radar Banyumas -
Radarbanyumas, Purwokerto- Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Dinperindag) Kabupaten Banyumas mengklaim harga kebutuhan bahan pokok atau sembako saat ini dibeberapa pasar tradisional imbas kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) masih relatif stabil.
Sub Koordinator Seksi Informasi, dan Promosi Dagang Dinperindag Banyumas, Didik Haridik mengatakan, jika dilihat secara umum harga komoditi dibeberapa pasar tradisional di Purwokerto masih stabil.
"Secara umum harga komoditi masih stabil di pasar, tapi stabilnya fluktuatif terus stabil diharga tinggi seperti cabai," katanya, Senin (19/9).
Cabai stabil diharga tinggi, namun harga itu Ia melanjutkan, fluktuatif.
"Kalau komoditas cabai mungkin naik turunnya harian, kita sulit mendeteksi penyebabnya, apa karena cuaca atau naiknya BBM atau karena hasil panennya. Karena apapun kondisi naik turun setiap hari," tambahnya.
BACA JUGA:Kabar Terbaru, Jika Kena E-Tilang, Bisa Dicek di Website Ini
Lalu harga telur yang kemarin terpantau di Pasar Manis, Pasar Wage dan Pasar Sokaraja diharga Rp. 27 ribu hingga Rp. 28 ribu, per Senin (19/9) ini turun diharga Rp. 26 ribu.
BACA JUGA:Festival Jerami Jadi Perwujudan Rasa Syukur Warga Desa Pangebatan
"Telur juga stabil tetapi masih tinggi masih sekitar 27 ribu sampai 28 ribu, hari ini turun 26 ribu," lanjutnya. (win)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: